SuaraLampung.id - DPP PDIP mengumumkan calon kepala daerah yang diusung pada Pilkada 2024 di empat kabupaten di Provinsi Lampung, Kamis (22/8/2024).
Disaksikan Ketua Umum DPP DPIP Megawati Soekarnoputri, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut empat pasang calon kepala daerah di Lampung yang diusung pada Pilkada 2024.
Di Pilkada Lampung Selatan, PDIP resmi mengusung Nanang Ermanto, untuk melanjutkan periode keduanya. Pada Pilkada 2024 ini, Nanang Ermanto dipasangkan dengan Antoni Imam.
Kemudian di Pilkada Lampung Barat, PDIP resmi mengusung pasangan petahana Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat sebelumnya yakni Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin, untuk melanjutkan periode keduanya.
Baca Juga: Tobat, Ratusan Eks JI Lampung Ikrar Setia pada NKRI
Kemudian di Pilkada Tanggamus, PDIP resmi mengusung Dewi Handajani, untuk melanjutkan periode keduanya. Pada Pilkada 2024 ini, Dewi Handajani dipasangkan dengan Amar Siradjuddin.
Terakhir, di Pilkada Tulang Bawang, PDIP resmi mengusung Winarti untuk melanjutkan periode keduanya. Pada Pilkada 2024 ini, Winarti dipasangkan dengan Reynata Irawan.
Pengumuman ini berbarengan dengan pengumuman 169 bakal calon kepala daerah gelombang kedua yang diusung PDIP di pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan, dari 169 calon kepala daerah yang diumumkan gelombang kedua ini, terdiri dari enam calon gubernur, 151 kabupaten, dan 12 kota.
"Proses kaderisasi yang berjalan secara sistemik di internal partai, telah membuahkan hasil signifikan, dengan semakin banyaknya kader PDIP yang menjadi calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah," kata Hasto Kristiyanto dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Pecah Tawuran di Bypass Kalibalau Kencana, 4 Remaja Bawa Sajam Jadi Tersangka
Menurut Hasto, hingga kini PDIP telah mengumumkan bakal calon untuk 474 daerah, mencakup 558 calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, dimana 45,3 persen diantaranya merupakan kader PDIP.
Berita Terkait
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
Retreat Gelombang Kedua Digelar Usai Lebaran, Megawati Perintahkan Kepala Daerah PDIP Wajib Ikut
-
Lebaran ke Megawati hingga Jokowi, Didit Disebut Jadi Kekuatan 'Soft Politics' Presiden Prabowo
-
Didit Sowan ke Megawati, Ahmad Basarah Bocorkan Hubungan Rahasia Keluarga Prabowo-Mega
-
5 Momen Hasto Kristiyanto Selama Jadi Tahanan KPK, Terbaru Tolak Dipindah ke Salemba
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Talud Ambruk Picu Banjir di Campang Jaya, Pemkot Bandar Lampung Gercep Perbaiki
-
Puncak Arus Balik Diprediksi 5-7 April 2025, Ini Strategi Polda Lampung Antisipasi Kemacetan
-
Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan
-
Tragedi Pantai Umbar Tanggamus: Ayah Hanyut Ditemukan Meninggal, Anak Selamat dari Maut
-
Strategi Polisi Antisipasi Kemacetan pada Arus Milir di Pelabuhan Bakauheni