SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menggelar acara budaya Nemui Nyimah Fest yang berlangsung pada 16-20 November 2023.
Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengatakan, pelaksanaan Nemui Nyimah Fest menjadi simbol kebersamaan masyarakat di tengah keragaman identitas di Lampung.
Selain itu, menurut dia, pelaksanaan Nemui Nyimah Fest merupakan upaya pemerintah daerah memupuk rasa cinta akan kebudayaan Lampung.
Pada Nemui Nyimah Fest ini digelar berbagai pentas serta lomba kebudayaan salah satunya lomba gitar klasik Lampung dan cetik Lampung.
"Acara ini juga salah satu cara menarik minat masyarakat untuk berwisata ke Lampung, karena akan dipamerkan berbagai destinasi yang ada di sini," ucap Fahrizal.
Dalam upaya meningkatkan perkembangan sektor pariwisata Lampung, Fahrizal mengatakan, pemerintah daerah terus berupaya menghadirkan berbagai kegiatan dan festival di daerahnya.
Kata dia, ada dua arah kerja pembangunan pariwisata Lampung. Pertama adalah pembangunan desa wisata berbasis komunitas dan masyarakat, seperti desa wisata Pahawang, Kelawi, dan Rigis Jaya.
Selanjutnya mendorong investasi pariwisata berbasis korporasi dan padat modal seperti adanya Kawasan Pariwisata Terintegrasi Bakauheni Harbour City.
"Jadi festival ini tidak hanya menjadi kegiatan semata melainkan jadi sarana promosi budaya, mempererat kebersamaan antar masyarakat, hingga menarik kunjungan wisatawan untuk hadir sekaligus menghabiskan waktu liburan di berbagai destinasi wisata di Lampung," ucap dia.
Baca Juga: Resmi Sertijab, Berikut Daftar Nama Pejabat Baru di Polresta Bandar Lampung
Tanggapan serupa dikatakan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung Bobby Irawan.
"Kegiatan Nemui Nyimah Fest ini adalah interpretasi falsafah Piil Pesenggiri orang Lampung. Jadi kita berupaya membuat masyarakat mencintai serta bangga terhadap budaya Lampung," ucapnya.
Menurut dia, festival budaya yang berlangsung selama 11 hari tersebut mentargetkan anak muda sebagai partisipan.
"Festival budaya yang berisikan berbagai kegiatan budaya dan kuliner jadi ini jadi usaha membangkitkan kebanggaan anak muda terhadap budaya Lampung, sekaligus menjadi agen promosi pariwisata disini," ucapnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Resmi Sertijab, Berikut Daftar Nama Pejabat Baru di Polresta Bandar Lampung
-
Perbedaan Adat Pepadun dan Sai Batin di Lampung
-
Truk LPG Kecelakaan Beruntun di Lampung Timur, Pertamina Patra Niaga Bilang Begini
-
Keluhan Nelayan Lampung Timur: Tak Pernah Dapat Jaminan Sosial Kecelakan Kerja
-
Komplotan Pencuri yang Tabrak Polisi di Pesisir Barat Pakai Uang Kejahatan untuk Pesta Narkoba
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
-
Musim Hujan Tiba Lebih Awal, BMKG Ungkap Transisi Musim Indonesia Oktober 2025-2026
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
Terkini
-
Membanggakan, Kota Metro Mengalami Penurunan Angka Kemiskinan Hingga 6,44 Persen
-
13 Sumber Panas Bumi di Lampung, Baru 1 yang Dimanfaatkan
-
Pusat Gelontorkan Puluhan Miliar untuk Kampung Nelayan Merah Putih di Lampung, Di Mana Saja?
-
Darah Tumpah di Kelas: Kronologi Mencekam Duel Maut 2 Pelajar SMPN 12 Krui
-
Tragedi Berdarah di Pringsewu: Adik Ipar Kalap, Nyawa Melayang karena Diduga Sindiran Tengah Malam