SuaraLampung.id - Seorang ibu rumah tangga (IRT) inisial KRS (32) digelandang ke kantor Polsek Trimurjo, Polres Lampung Tengah, karena terlibat dalam kasus pencurian sepeda motor (curanmor).
Kapolsek Trimurjo Iptu Admar menuturkan, IRT warga Kecamatan Bangun Rejo, Kabupaten Lampung Tengah, itu ditangkap karena menjadi penadah motor hasil curian.
Tim gabungan menemukan barang bukti motor curian merek Honda Beat warna putih lis merah BE 2625 GM di rumah pelaku, pada Kamis (31/10/24)sekira pukul 13.00 WIB.
"Motor tersebut milik anggota Polri di Lampung Tengah yang hilang dicuri pada Kamis (31/10/2024) pukul 03.00 WIB," kata Admar, Jumat (1/11/24).
Baca Juga: Wakil Direktur CV Sumber Karya Jaya Didakwa Korupsi Proyek Jalan di Lampung Tengah
Kepada polisi, KRS mengaku membeli motor itu secara COD dari seseorang di Kecamatan Negeri Katon, Kabupaten Pesawaran.
Keberadaan motor korban berhasil ditemukan setelah Tim gabungan Tekab 308 Presisi Polres Lampung Tengah dan Tekab 308 Polsek Trimurjo mendeteksi GPS yang ada pada motor tersebut.
Aksi pencurian terjadi saat motor korban terparkir di dalam rumah yang berada di Kelurahan Adipuro, Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah.
"Pada jam 3 dini hari, pelaku membobol pintu gerbang dan pintu garasi rumah korban lalu menggasak 1 unit sepeda motor senilai Rp.14 juta dan kabur," terangnya.
Kapolsek mengatakan, petugas mendapatkan petunjuk melalui sinyal GPS pada motor korban, dan pukul 13.00 WIB barang bukti ada pada KRS.
Baca Juga: Mesin ATM Bank Lampung di Pesisir Barat Dikuras Karyawannya Sendiri, Kerugian Capai Rp 800 Juta
"Dari hasil pengembangan KRS, saat ini Tim gabungan tengah memburu pelaku pencurian sepeda motor tersebut," imbuhnya.
Sementara, KRS ditahan di Polsek Trimurjo untuk di proses hukum lebih lanjut.
"Identitas pelaku curanmor sudah kami kantongi, cepat atau lambat dia akan tertangkap," ujar Admar.
Berita Terkait
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
All New Honda Scoopy Berburu Sunset di Bali
-
Publik Lupa Kasus: Potret sebelum Nikah dari Nissa Sabyan Bersama Vespa Mahal Tuai Pujian Setinggi Langit
-
Jangan Berteduh di Bawah Pohon Saat Hujan! Ini Bahayanya
-
Paradoks Otomotif Korea: Ketika Mobil Berjaya, Motor Malah Merana
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024
-
Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Dimulai H-3 Pemungutan Suara
-
IKM Lampung Didorong Tangkap Peluang Emas Pariwisata Pasca Pandemi
-
Komplotan Asal Lampung Utara Kuras ATM hingga Rp 2 Miliar Modal Tusuk Gigi
-
Jalan Tertutup Longsor di Lemong Pesisir Barat, Polisi & Warga Kerja Bakti