SuaraLampung.id - Putri Proklamator Indonesia Halida Hatta dijadwalkan akan hadir dalam pembukaan Siger Fest yang digelar Bank Indonesia Perwakilan Lampung di Cagar Budaya Rumah Asisten Wedana, Kota Metro, Kamis (10/10/2024).
Halida Hatta yang merupakan Ketua Yayasan Mohammad Hatta diundang untuk menjadi pembicara dalam talkshow Peran Bung Hatta di Tanah Siger bersama Syefri Luwis dari Bank Indonesia. Talkshow tersebut digelar dalam pembukaan Pameran Museum BI di Kota Metro.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro Suwandi mengatakan sebuah kehormatan bagi Kota Metro dimana Museum BI Jakarta bersedia membuka pameran di Cagar Budaya Rumah Asisten Wedana Metro.
“Kami juga telah mengimbau kepada para siswa untuk dapat mengunjungi pameran ini sekaligus mengikuti lomba-lomba yang digelar oleh Bank Indonesia selama pameran berlangsung yakni 10-13 Oktober 2024,”jelasnya.
Baca Juga: Cagar Budaya Rumah Asisten Wedana Metro Disulap Jadi Surga Kuliner
Suwandi menambahkan bahwa sebelumnya juga di Rumah Asisten Wedana Metro sejak tanggal 4-13 Oktober 2024 Kuliner Lampung Festival juga menggelar Kuliner Lampug Goes to Metro yang diikuti oleh lebih dari 50an tenant UMKM.
Bank Indonesia Lampung dalam Siger Fest kali ini selain menampilkan pameran museum BI juga menghadirkan berbagai acara mulai dari talkshow, demo masak, kelas makeup dan beragam lomba yang diperuntukan bagi para pelajar dan mahasiswa.
Terpisah Heri Widarto dari Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kota Mengatakan bahwa Bung Hatta sendiri pernah datang ke Metro dan berpidato di alun-alun Kota Metro yang kini lebih dikenal sebagai Taman Merdeka.
“Foto kunjungan Bung Hatta ke Metro masih tersimpan dengan baik, kini setelah puluhan tahun berlalu kini Putri Bung Hatta Kembali datang ke Metro tentunya ini seperti nostalgia dan tentunya sangat menggembirakan,” tambahnya.
Heri menambahkan bahwa pihaknya kini tengah melakukan kajian bersama berbagai kalangan untuk mengusulkan pembangunan kembali pendopo Rumah Asisten Wedana Metro.
Baca Juga: Perkuat Inklusifitas, Pemkot Metro Beri Perhatian Penuh Bagi Penyandang Disabilitas
Berita Terkait
-
Ungkap Jaringan Narkoba Internasional, 207 Kg Sabu dan 90 Ribu Ekstasi Disita
-
Tak Cuma Gunawan 'Sadbor', Polisi Endus Publik Figur Promosi Judi Online
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
-
Ada Festival Megahedon, Diskon Akhir Tahun Gila-Gilaan yang Bisa Hemat Hingga 55 Persen!
-
Kampanye Akbar Perdana, Pram-Rano Tebar Janji Manis: Jamin Urus KJP Gak Ribet hingga Naik Angkutan Umum Gratis
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar
-
Ojek dan Gerobak Sapi Antar Logistik Pilkada ke Pelosok Pesisir Barat
-
Siap Anggarkan Dana, Pemprov Lampung Nantikan Mobil Maung Garuda
-
Heboh! Ratusan Ikan Lompat ke Daratan di Tanggamus, Ini Kata BMKG
-
Rentenir Tertipu Rekan Kerja Sendiri di Lampung Tengah, Rp40 Juta Melayang