SuaraLampung.id - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung mencatat Lampung mengalami inflasi tahunan mencapai 2,16 persen pada September 2024.
Kepala BPS Provinsi Lampung Atas Parlindungan Lubis mengatakan, bila dilihat secara bulanan, inflasi pada Setepmber 2024 sebesar 0,05 persen.
Ia mengatakan kelompok pengeluaran yang memberikan andil tertinggi terhadap tingkat inflasi Lampung di September secara tahunan ini adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau yang tercatat inflasinya mencapai 3,51 persen atau dengan andil 1,14 persen terhadap inflasi umum.
"Sedangkan lima komoditas utama dengan andil inflasi terbesar secara tahun ke tahun dari kelompok makanan, minuman tembakau meliputi kopi bubuk sebesar 0,32 persen, sigaret kretek mesin sebesar 0,24 persen," katanya.
Kemudian bawang merah dengan andil inflasi 0,18 persen, gula pasir sebesar 0,11 persen dan sigaret kretek tangan 0,09 persen.
Sedangkan untuk lima komoditas pemberi andil inflasi terbesar dari tingkat inflasi bulanan yang memiliki persentase sebesar 0,05 persen, meliputi akademi atau perguruan tinggi sebesar 0,26 persen, bawang merah 0,06 persen, beras 0,03 persen, kontrak rumah 0,03 persen, dan nasi dengan lauk sebesar 0,02 persen.
"Tingkat inflasi tahun per tahun di empat daerah cakupan indeks harga konsumen (IHK), yang memiliki tingkat inflasi tertinggi ada di Kabupaten Mesuji sebesar 2,84 persen dan terendah ada di Kota Metro sebesar 1,86 persen," tambahnya.
Atas melanjutkan sementara untuk inflasi tahun per tahun yang ada di Kabupaten Lampung Timur sebesar 2,57 persen, dan Kota Bandar Lampung sebesar 1,92 persen.
"Untuk indeks harga konsumen di empat wilayah tersebut pada September 2024 ini meliputi di Kabupaten Lampung Timur sebesar 108,53, Kabupaten Mesuji 110,16," ucap dia.
Baca Juga: Modus Baru! Honorer Satpol PP Lampung Selatan Tipu Korban Ratusan Juta Berkedok Calo CPNS
Lalu indeks harga konsumen di Kota Bandar Lampung sebesar 106,58 dan di Kota Metro sebesar 105,38. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Modus Baru! Honorer Satpol PP Lampung Selatan Tipu Korban Ratusan Juta Berkedok Calo CPNS
-
Daftar 20 Anggota DPR RI Periode 2024-2029 Asal Lampung yang Dilantik Hari Ini
-
DPP PDIP Turunkan Tim Siluman ke Lampung Selama Pilkada 2024, Apa Tugasnya?
-
Antisipasi Kecurangan Pilkada, Ganjar Pranowo Beri Arahan Khusus ke Kader PDIP Lampung
-
Anak-anak Jadi Kurir 28 Kg Sabu, Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Dibongkar di Lampung Selatan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan