SuaraLampung.id - Sebanyak 20 anggota DPR RI asal Provinsi Lampung ikut dilantik di Gedung MPR RI, Selasa (1/10/2024) berbarengan dengan pelantikan 580 anggota DPR RI dan 152 anggota DPD RI periode 2024-2029.
Dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, nama-nama yang dilantik dari Dapil I Lampung yang mencakup wilayah Bandar Lampung, Lampung Selatan, Metro, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Lampung Barat, dan Pesisir Barat yakni Muhammad Kadafi dari PKB (127.640 suara).
Kemudian Ahmad Muzani dari Partai Gerindra dengan perolehan 110.251 suara Mukhlis Basri dari PDIP (83.521 suara), Rycko Menoza dari Partai Golkar (53.813 suara), dan Rahmawati Herdian dari Partai NasDem (94.079 suara).
Lalu Putri Zulkifli Hasan dari PAN (123.070 suara), Zulkifli Anwar dari Partai Demokrat (80.492 suara), Muzzammil Yusuf dari PKS (80.492 suara), Ruby Chairani Syiffadia dari Partai Gerindra (66.710 suara), dan Sudin dari PDIP (82.688 suara).
Baca Juga: DPP PDIP Turunkan Tim Siluman ke Lampung Selama Pilkada 2024, Apa Tugasnya?
Sementara itu, untuk Dapil II Lampung yang mencakup wilayah Lampung Utara, Way Kanan, Tulang Bawang, Tulangbawang barat, Mesuji, Lampung Tengah, dan Lampung Timur yakni Hanan A Rozak dari Partai Golkar dengan perolehan 93.470 suara.
Lalu ada nama Dwita Ria Gunadi dari Partai Gerindra (132.105 suara), I Ketut Suwendra dari PDIP(63.563 suara), Chusnunia Chalim dari PKB (143.422 suara), dan Marwan Cik Asan Demokrat (159.362 suara).
Kemudian Tamanuri dari Partai NasDem (63.978 suara), Irham Jafar Lan Putra dari PAN (72.819 suara), Ahmad Junaidi Auly dari PKS (58.806 suara), Aprozi Alam dari Partai Golkar (55.008 suara), dan Bob Hasan dari Partai Gerindra (59.188 suara).
Dari nama tersebut, ada lima nama mantan Bupati di Lampung yakni Tamanuri mantan Bupati Way Kanan, Hanan A. Razak mantan Bupati Tulang Bawang, Rycko Menoza mantan Bupati Lampung Selatan, Zulkifli Anwar mantan Bupati Lampung Selatan, dan Mukhlis Basri mantan Bupati Lampung Barat.
Selain itu, ada nama mantan Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024 yakni Chusnunia Chalim dari Dapil II Lampung.
Baca Juga: Antisipasi Kecurangan Pilkada, Ganjar Pranowo Beri Arahan Khusus ke Kader PDIP Lampung
Berita Terkait
-
Tekan Angka Kecelakaan Saat Arus Balik, DPR Minta Rekayasa Lalu Lintas Harus Dioptimalisasi
-
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswi Ini Skakmat Annisa Mahesa: Diskusi Baik-baik Mau Didengar?
-
Beredar Kabar Puan Maharani Disebut Menolak RUU Perampasan Aset, Cek Faktanya!
-
Hartanya Ungguli Ridwan Kamil, Apa Pekerjaan Atalia Praratya Sebelum Jadi Anggota DPR?
-
KPK Bantah Politisasi dan Kriminalisasi terhadap Febri Diansyah: Bukan Bidang Kami
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Talud Ambruk Picu Banjir di Campang Jaya, Pemkot Bandar Lampung Gercep Perbaiki
-
Puncak Arus Balik Diprediksi 5-7 April 2025, Ini Strategi Polda Lampung Antisipasi Kemacetan
-
Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan
-
Tragedi Pantai Umbar Tanggamus: Ayah Hanyut Ditemukan Meninggal, Anak Selamat dari Maut
-
Strategi Polisi Antisipasi Kemacetan pada Arus Milir di Pelabuhan Bakauheni