SuaraLampung.id - Pendaftaran Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung mulai dibuka hari ini Selasa (27/8/2024). Sejauh ini, KPU baru menerima satu konfirmasi dari pasangan calon yang akan mendaftar.
Pasangan calon yang sudah mengabarkan akan mendaftar ke KPU ialah pasangan Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela.
Ketua KPU Lampung Erwan Bustami mengatakan, pihak Liaison Officer (LO) Mirza-Jihan memberitahu akan mendaftar di hari terakhir pendaftaran yaitu 29 Agustus 2024.
"Pasangan Mirza - Jihan juga sudah membuat akun di Silon," kata Erwan Bustami saat jumpa pers di Kantor KPU Lampung, Selasa (27/8/2024) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Jelang Pendaftaran Pilgub Lampung 2024, Jihan Nurlela Segera Mundur Sebagai Anggota DPD RI
KPU Lampung membuka pendaftaran calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung pada 27-29 Agustus 2024, dengan waktu 27-28 Agustus 2024 buka pukul 08.00 - 16.00 WIB. Kemudian 29 Agustus 2024 dibuka mulai pukul 08.00 hingga 23.59 WIB.
"Apabila ada partai politik atau gabungan partai yang datang sebelum pukul 23.59 WIB itu, maka akan kami proses administrasinya. Jika prosesnya melampaui pukul 23.59 WIB tidak jadi masalah, yang penting tiba di KPU sebelum pukul 23.59 WIB," ujar Erwan Bustami.
Disinggung terkait apakah hanya ada satu pasangan calon yang akan mendaftar, KPU belum bisa memastikan karena masih akan menunggu hingga hari terakhir pendaftaran.
"Sebagai penyelenggara, kami tidak bisa berandai-andai karena saat ini syarat minimal pencalonan terbaru hanya 7,5 persen perolehan suara dan ada partai yang perolehan suaranya melebihi itu," sebut Erwan Bustami.
Jika hingga 29 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB hanya ada satu pasang calon yang mendaftar, maka KPU akan melakukan sosialisasi dan menambah waktu pendaftaran selama tiga hari.
Berita Terkait
-
Pindah Domisili? Begini Cara Pindah TPS untuk Pilkada 2024
-
Langgar Kode Etik, DKPP Jatuhi Sanksi Peringatan Keras ke 3 Penyelenggara Pemilu, Siapa Saja?
-
Jelang Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Dedie A Rachim: Kita Harus Siap Setiap Saat
-
KPU Paniai Sukses Gelar Debat Kedua, 5 Paslon Adu Visi Misi Jelang Pencoblosan
-
Besok, KPU Dogiyai Akan Gelar Debat Publik Pertama
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Libur Nataru: KAI Siapkan 2.340 Kursi Per Hari dari Stasiun Tanjungkarang
-
Kampanye Medsos Nihil, Paslon Cagub-Cawagub Lampung Lebih Pilih Cara Konvensional
-
Beasiswa S2 untuk Jurnalis, BRI Fellowship Journalism 2025 Resmi Dibuka
-
Terjatuh Usai Jambret di Jalan ZA Pagar Alam Bandar Lampung, Pelaku Nyaris Dihakimi Massa
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar