SuaraLampung.id - Personel Pangkalan TNI AL (Lanal) Lampung dan Brigif 4 Marinir/BS menggerebek tempat transit penyelundupan benih lobster atau benur di wilayah Telukbetung Selatan, Bandar Lampung pada Kamis (13/6/2024) malam.
Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Lampung, Kolonel Laut (P) Dwi Atmojo mengatakan, penggerebekan dilakukan berdasarkan hasil pengembangan Tim Lanal Banten dan Satgas Pam Pulau Terluar Marinir.
"Ini hasil pengembangan di Banten, kami mengetahui adanya baby lobster akan dikirim ke gudang penyegaran di Telukbetung Selatan," kata Dwi Atmojo di Mako Lanal Panjang, Jumat (14/6/2024) dikutip dari Lampungpro--jaringan Suara.com.
Atas informasi yang didapat dari Banten, tim langsung bergerak melakukan pemeriksaan dan penggeledahan di gudang tersebut.
Baca Juga: Modus Baru Peredaran Narkoba di Lampung lewat Undian Giveaway di Media Sosial
"Saat digeledah, kami menemukan berbagai alat perlengkapan penyegaran benih baby lobster. Namun tersangka yang berinisial H atau pekerja sudah melarikan diri," ujar Kolonel Laut (P) Dwi Atmojo.
Barang bukti yang berhasil diamankan seperti enam tabung oksigen besar, dua tabung oksigen kecil, enam bak fiber penyegaran dalam kondisi on, tiga unit kulkas, dua unit box freezer, dan sterofom untuk packing.
Kemudian ada juga toples plastik berlubang, alat packing, timbangan digital, tujuh bak fiber berisi ikan, tujuh bak fiber kosong, lima tandon air, dua motor, tool box, empat bak plastik, lima unit pompa udara, dan empat unit pendingin air.
Berita Terkait
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
-
Tanggal 15 November Diperingati Sebagai Hari Apa? Ini Dua Momen Bersejarahnya
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Jejak Karier Letkol Romi Habe Putra, Ajudan Presiden Prabowo dari TNI AL, Pemberantas Kapal Asing Pencuri Ikan!
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas