SuaraLampung.id - Anggota DPRD Lampung, Ketut Erawan, mengikuti uji kepatutan dan kelayakan sebagai bakal calon Wakil Bupati Lampung Timur di Kantor DPD PDIP Lampung, Rabu (29/5/2024).
Sebagai kader PDIP, Ketut Erawan mengatakan, hanya mengikuti penjaringan bakal calon kepala daerah di partai berlambang banteng itu.
"Sebagai kader partai, saya harus patuh dan taat aturan tidak boleh lepas koridor, maka saya mencalonkan diri sebagai kader partai, sepenuhnya saya serahkan ke partai," kata Ketut Erawan dikutip dari Lampungpro--jaringan Suara.com.
Disinggung terkait komunikasi politik dengan sejumlah partai dan sosok yang akan maju jadi Bupati Lampung Timur, Ketut mengaku hingga kini menjalin hubungan baik-baik saja.
Baca Juga: Pilkada Lampung Tengah 2024, Musa Ahmad Mengaku Ditawari Wakil dari PDIP
"Komunikasi dengan calon bupati biasa saja dan baik baik saja, semuanya saya menjalin komunikasi baik itu Dawam maupun Azwar," ujar Ketut Erawan.
Ketua DPRD Tanggamus
Ketua DPRD Tanggamus, Heri Agus Setiawan, memilih maju sebagai bakal calon Wakil Bupati Tanggamus dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Tanggamus tahun 2024.
Heri Agus Setiawan mengatakan, pihaknya saat ini intens melakukan komunikasi politik, namun ia menyerahkannya ke masing-masing DPP partai, untuk memutuskan apakah merekomendasikan dirinya atau tidak.
"Selama ini sudah beberapa yang menjalin komunikasi, tapi nanti akan diserahkan ke DPP masing-masing untuk memutuskannya," kata Heri Agus Setiawan usai fit and proper tes di Kantor DPD PDIP Lampung, Kamis (30/5/2024).
Baca Juga: Wanita Selingkuhan Pukuli Istri Sah di Lampung Timur Berujung Masuk Bui
Disinggung terkait potensi bakal calon Bupati Tanggamus yang akan mendampinginya, Heri Agus berprinsip sebagai kader PDIP, siapapun yang dicalonkan akan tegak lurus.
Berita Terkait
-
Mendagri Tito Tolak Usulan Fraksi Gerindra Minta PSU Pilkada Pakai Dana Pendidikan: Kami Gak Korbankan yang Wajib
-
Minta KPU-Bawaslu Seefisien Mungkin Ajukan Anggaran PSU Pilkada, Hitung-hitungan Kemendagri Tak Sampai Rp 1 T
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
-
Jelang PSU, Kekalahan Andika di Pilkada Serang Disebut karena Warga Tolak Dinasti Politik
-
Dede Yusuf soal PSU Pilkada 2024 Digelar saat Puasa: Yang Penting Pengawasannya!
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
52 Ruas Jalan di Lampung Bakal Diperbaiki Tahun Ini
-
BRI Komitmen Perkuat Ekonomi Kerakyatan dan Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional
-
ASN Bandar Lampung SIAP-SIAP! THR, Gaji ke-14, dan Tukin Cair Senin Depan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Jumat 14 Maret 2025
-
Jadi Atensi Mendagri, Mirza Perintahkan Kepala Daerah Perbaiki Lampu Penerangan Jalan di Jalur Mudik