SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung membuka peluang investasi pengolahan produk turunan singkong dan tebu oleh investor asal Tiongkok.
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengatakan, kedatangan pengusaha Tiongkok untuk menjalin kerja sama pengolahan produk turunan tapioka dan tebu yakni glukosa dan molase.
Ia mengatakan para investor dari Tiongkok tersebut ingin berinvestasi mendirikan pabrik turunan singkong dan tebu, berupa glukosa dan molase di wilayah Kabupaten Lampung Tengah dengan nilai investasi mencapai 100 juta dolar Amerika Serikat.
"Mengenai investasi ini pemerintah akan memberikan kemudahan untuk berinvestasi selama hal tersebut bisa mendukung kesejahteraan masyarakat Lampung. Harapannya kegiatan investasi ini juga bisa mendukung program hilirisasi komoditas lokal," katanya.
Baca Juga: Sepasang Kekasih Membuang Bayi Hasil Hubungan Gelap ke Sungai Way Sekampung
Arinal menjelaskan dengan adanya investasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan rakyat seperti dengan membuka lapangan kerja baru. Sehingga bisa mendorong pertumbuhan ekonomi daerah secara optimal.
"Mari bersama membangun kesejahteraan masyarakat, sebab Lampung ini memiliki potensi yang sangat besar dan beragam, baik potensi sumber daya alam, potensi demografi, sampai dengan potensi pariwisata yang berbasis alam maupun budaya yang bisa dimaksimalkan," tambahnya.
Menurut Arinal, kedatangan para pengusaha asal Tiongkok ke daerahnya beberapa hari ini bertujuan untuk melihat lokasi di Kabupaten Lampung Tengah dan merencanakan investasi pembangunan pabrik pengolahan produk turunan singkong dan tebu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Emil Audero Yakin Geser Maarten Paes di Timnas Indonesia 3 Bulan Lagi
-
Indonesia Diminta Mendekat ke BRICS Pasca Trump Umumkan Tarif Impor AS
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
Apa Itu Manten Tebu? Tradisi yang Diangkat dalam Film Pabrik Gula
-
Riwayat Timnas Indonesia VS China, Siapa Lebih Sering Jadi Pecundang
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Talud Ambruk Picu Banjir di Campang Jaya, Pemkot Bandar Lampung Gercep Perbaiki
-
Puncak Arus Balik Diprediksi 5-7 April 2025, Ini Strategi Polda Lampung Antisipasi Kemacetan
-
Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan
-
Tragedi Pantai Umbar Tanggamus: Ayah Hanyut Ditemukan Meninggal, Anak Selamat dari Maut
-
Strategi Polisi Antisipasi Kemacetan pada Arus Milir di Pelabuhan Bakauheni