SuaraLampung.id - Tekab 308 Polsek Penengahan, Lampung Selatan, berhasil menangkap tersangka perampokan inisial BP alias Keling (29), pria asal Way Apus, Bakauheni, Lampung Selatan.
Kapolsek Penengahan Iptu Mustholih mengatakan, BP melakukan perampokan di rumah tetangganya pada Selasa (9/1/2024) pagi.
"Dalam aksinya, pelaku masuk ke dalam rumah korban. Pelaku dipergoki oleh korban, yang baru keluar dari dalam kamar tidurnya," kata Iptu Mustholih dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Rabu (10/1/2024).
Karena panik tepergok, pelaku menyekap wajah korban menggunakan rambut korban. Lalu pelaku menarik korban ke dalam kamar.
Baca Juga: Pelabuhan Sebalang akan Difungsikan Sebagai Pelabuhan Umum
"Di dalam kamar, tersangka mengikat tangan dan menutup wajah korban menggunakan kain," ujar Iptu Mustholih.
Trsangka kemudian mengambil ponsel android milik korban dan melarikan diri. Atas kejadian itu, sehingga korban mengalami kerugian ditaksir Rp6,15 juta dan mengalami luka lecet di bagian wajah dan bibir.
Korban lalu melaporkan peristiwanya yang menimpanya ke SPKT Polsek Penengahan. Dari hasil penyelidikan, polisi berhasil mengendus keterlibatan pelaku, yang sedang berada di rumah kontrakan temannya.
Tersangka akhirnya berhasil ditangkap tanpa perlawanan dan mengakui telah melakukan tindakan pidana Curas. Saat ditangkap, polisi mengamankan barang bukti berupa Ponsel korban dan uang Rp50 ribu.
Baca Juga: Siti Atikoh Sapa Ribuan Emak-emak di Tanjung Bintang: Kalau Emak-emak Kompak Semua Beres
Berita Terkait
-
Radityo Egi Pratama dari Partai Apa? Bupati Termuda di Lampung yang Punya Harta Rp34 Miliar
-
Profil Radityo Egi Pratama, Bupati Lampung Selatan
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Kejang-kejang usai Kepala Dihajar Pakai Balok, Remaja di Lampung Selatan Tewas di Tangan Kepala Dusun
-
Mahasiswa KKN Unila Berdayakan UMKM Lampung Selatan Lewat Branding Digital
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya
-
Serunya Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Dari Kuliner Lezat hingga Hiburan
-
Jejak Harimau Sumatera Ditemukan di Lampung Barat, Imbauan Darurat Dikeluarkan
-
Cek Kesiapan Terminal Rajabasa, Pelabuhan Bakauheni dan Stasiun Tanjungkarang Hadapi Pemudik