SuaraLampung.id - Bencana angin puting beliung melanda Desa Sukatani, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 15.00.
Akibat sapuan angin puting beliung, sebanyak 10 rumah warga Desa Sukatani mengalami kerusakan. Warga tampak mulai membereskan puing-puing reruntuhan asbes dan genteng yang berserakan usai puting beliung.
Bejo, warga Desa Sukatani yang rumahnya terdampak angin puting beliung, mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Jumat pukul 15.00 WIB.
Ia mengatakan warga sekitar merasa panik saat datang angin puting beliung yang memporakporandakan rumahnya.
"Awalnya ada angin puting beliung di sawah, kemudian saya melihat langsung itu angin menuju ke arah perumahan warga, dan kami langsung merasa panik dan menyelamatkan diri," kata Bejo.
Hingga saat ini warga bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) membersihkan puing reruntuhan akibat angin puting beliung.
"Tadi setelah kejadian itu saya langsung menghubungi BPBD setempat untuk meminta bantuan dan pertolongan bencana," katanya.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lampung Selatan, Aris Wandi, mengatakan pihaknya saat ini sedang mendata jumlah rumah warga yang rusak.
"Ada 10 unit rumah yang terdampak bencana angin puting beliung, Alhamdulillah, semuanya rusak ringan dan tidak ada korban jiwa," kata Aris Wandi.
Baca Juga: Korupsi APBDes, Kades Pancasila Natar Dibui
Ia juga menjelaskan saat ini sudah melakukan pendataan jumlah dan kerusakan yang dialami oleh rumah warga setempat.
"Iya, kami langsung merespon cepat dengan adanya laporan dari warga tentang bencana ini, saat ini kami sedang mendata rumah dan pemiliknya serta berapa kerugian yang dialami oleh masyarakat yang terdampak," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Korupsi APBDes, Kades Pancasila Natar Dibui
-
Dicari 3.029 Pengawas TPS di Lampung Selatan, Ini Persyaratannya
-
Jumlah Penumpang Kapal di Pelabuhan Bakauheni Melonjak di Awal Tahun 2024
-
123 Pelaku Tindak Pidana Narkotika Ditangkap Polres Lampung Selatan di Tahun 2023
-
ASDP Sudah Siap Menghadapi Puncak Arus Balik di Pelabuhan Bakauheni
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah
-
Memahami Sifat Komutatif, Asosiatif, dan Distributif dalam Operasi Hitung
-
Dari Davos, BRI Tegaskan Peluang Kolaborasi Fintech dan Perbankan di Indonesia
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Cara Menghitung Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai, Mudah Dipahami