SuaraLampung.id - Penyaluran bantuan sosial program keluarga harapan (PKH) di Provinsi Lampung telah mencapai 95,31 persen per awal November 2023.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Aswarodi menuturkan, alokasi total bantuan sosial PKH di Lampung ada sebanyak 30.598 orang keluarga penerima manfaat (KPM).
Dari total alokasi itu, kata dia, sebanyak 29.477 KPM di 15 kabupaten dan kota telah mendapatkan bantuan PKH. Artinya jika dipersentase sudah mencapai 95,31 persen.
Penyaluran program bantuan sosial PKH sendiri dilakukan oleh Himpunan Bank Negara (Himbara) dan Kantor Pos.
"Himbara sudah melakukan penyaluran PKH bagi KPM juga, sedangkan untuk KPM yang sulit didistribusikan seperti di daerah terpencil penugasan diberikan ke Kantor Pos," ucapnya.
Dinas Sosial akan terus melakukan pengawasan dan evaluasi untuk memastikan penyaluran bantuan sosial PKH dapat tepat sasaran dan sampai tepat waktu.
Berdasarkan data Dinas Sosial Provinsi Lampung untuk bantuan PKH dari 15 kabupaten dan kota meliputi Kota Bandar Lampung alokasi sebanyak 1.333 KPM realisasi 1.258 KPM, Kabupaten Lampung Selatan alokasi 7.531 KPM realisasi 7.287 KPM, Pesawaran alokasi 1.074 KPM realisasi 1.041 KPM.
Lalu Kabupaten Pringsewu alokasi bansos PKH ada 988 KPM dan terealisasi 955 KPM, Tanggamus jumlah alokasinya sebanyak 5.149 KPM dan realisasi 5.054 KPM.
Kemudian di Kota Metro alokasi 176 KPM dan realisasi 172 KPM, Kabupaten Lampung Tengah alokasi 3.559 KPM sedangkan realisasi sebanyak 3.409 KPM, Lampung Timur alokasi sebanyak 3.132 KPM dan realisasi 3.000 KPM.
Baca Juga: Napi Lapas Bandar Lampung Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi
Selanjutnya untuk Kabupaten Lampung Barat alokasi bansos PKH ada sebanyak 791 KPM, dan realisasi 771 KPM, Lampung Utara alokasi 4.355 KPM sedangkan realisasi mencapai 4.232 KPM, Mesuji alokasi 214 KPM dan realisasi 199 KPM, Pesisir Barat untuk alokasi PKH ada sebanyak 126 KPM sedangkan realisasinya ada 115 KPM.
Sedangkan untuk Kabupaten Tulang Bawang alokasinya ada 563 KPM serta realisasi ada 471 KPM, Tulang Bawang Barat alokasi berjumlah 692 KPM dan realisasi sebanyak 642 KPM, serta Waykanan memiliki alokasi PKH sebanyak 915 KPM.(ANTARA)
Berita Terkait
-
Napi Lapas Bandar Lampung Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi
-
Perempuan dari Keluarga Berisiko Stunting di Lampung Harus Diberdayakan Secara Ekonomi
-
5 Orang Diburu, Polda Lampung Berupaya Membongkar Jaringan Joki Tes CPNS Mahasiswi ITB
-
Jumlah Tiang Listrik Kurang, Warga Dua Desa di Labuhan Maringgai Gunakan Bambu Menopang Kabel PLN
-
UMP Lampung 2024 hanya Naik Rp 83 Ribu, Disnaker: Itu Untuk Masa Kerja Kurang Setahun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif