SuaraLampung.id - Kasus joki tes CPNS Kejaksaan yang tertangkap tangan oleh Tim Intelijen Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung kini diselidiki Polda Lampung.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadilah Astutik menuturkan, joki inisial RDS diketahui adalah seorang mahasiswi di Institut Teknologi Bandung (ITB).
Menurut Umi, RDS merupakan warga Kelurahan Kaliawi, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung. Polisi menduga RDS tidak bekerja sendiri.
Ada keterlibatan orang lain dalam kasus ini. Mengenai apakah RDS bagian dari sindikat joki tes CPNS, Umi mengaku penyidik masih menyelidikinya.
Baca Juga: Tim Intel Kejati Lampung Tangkap Wanita Joki Tes CPNS Kejaksaan, Begini Modusnya
Umi menuturkan, penyidik juga sedang mendalami apakah pelaku yang menawarkan diri atau menerima orderan dari peserta tes CPNS.
Kasus joki tes CPNS Kejaksaan ini terbongkar ketika panitia tes mencurigai adanya ketidakcocokan wajah RDS dengan wajah peserta tes yang ada di kartu identitas.
Setelah dilakukan pencocokan wajah, ternyata ada ketidakcocokan antara peserta tes yang datang dengan wajah di kartu identitas. Umi mengatakan, pelaku ternyata memodifikasi kartu identitas tes yang asli.
Kasi Penkum Kejati Lampung Ricky Ramadhan mengatakan, modus operandi joki itu dengan menyamar sebagai peserta tes memakai pakaian hitam putih layaknya peserta tes. Wanita ini membawa nomor peserta ujian dan KTP.
Ketika memasuki meja registrasi dan dilakukan pemeriksaan wajah serta indentitas, wajahnya tidak dapat terdeteksi oleh aplikasi registrasi. Panitia menyarankan untuk menunggu terlebih dahulu di kursi peserta.
Baca Juga: Orang Tua Pelaku Tawuran di Jati Agung Dipanggil ke Polda Lampung, Ini yang Terjadi
Saat itu ada seorang peserta tes yang akan melakukan registrasi pengambilan PIN. Ternyata di dalam aplikasi, ada ketidakcocokan wajah peserta dengan foto pada data di aplikasi.
Berita Terkait
-
Tim Intel Kejati Lampung Tangkap Wanita Joki Tes CPNS Kejaksaan, Begini Modusnya
-
Orang Tua Pelaku Tawuran di Jati Agung Dipanggil ke Polda Lampung, Ini yang Terjadi
-
Diperkosa Tetangga, Siswi SMP di Lampung Selatan Hamil 6 Bulan
-
Cari Ketenaran, Tawuran Pelajar di Jati Agung Disiarkan Live di Instagram
-
Gara-gara Tangani 2 Kasus Tanah Ini, Polda Lampung Diganjar Penghargaan dari Menteri ATR/BPN
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun di Lereng Merapi: Hasil Inovasi UMKM Bersama BRI
-
Di Antara Kabut Batu Tegi: Petani, Konservasi, dan Jalan Panjang Menuju Harmoni
-
Warga Lampung Wajib Tahu! Masuk SMA/SMK Kini Pakai SPMB, Ini 4 Jalur Pendaftarannya
-
BRImo Bagi-bagi Mobil BMW & Hadiah Mwah Lainnya, Simak Daftar Pemenangnya!
-
Lampung Jadi Lumbung PMI: Target Kirim 30 Ribu Pekerja Per Tahun, Ini Strategi Pemerintah