Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Senin, 21 November 2022 | 14:28 WIB
Ilustrasi penangkapan. Dua perampok BRILink Tanjung Senang, Bandar Lampung, ditangkap. [Dok.Antara]

SuaraLampung.id - Dua pelaku perampokan BRILink dan minimarket yang pernah beraksi di Bandar Lampung dan Lampung Selatan ditangkap aparat Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung

Dua tersangka yakni berinisial IT (33) asal Tanjungkarang Barat dan RK (30) asal Telukbetung Utara. Ditangkap pertama pelaku IT di rumahnya pada Minggu (20/11/2022), lalu pelaku RK ditangkap pada Senin (21/11/2022).

Kawanan ini terakhir beraksi di BRILink Labuhan Dalam, Tanjung Senang, Bandar Lampung pada Jumat (4/11/2022) lalu.

"Modus mereka ini menyasar sejumlah BRILink, termasuk di Natar, Lampung Selatan. Mereka berpura-pura menanyakan uang yang tersedia di BRILink, yang mereka sasar," kata Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto saat ekspos di Mapolda Lampung, Senin (21/11/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Baca Juga: Kasus Perampokan BRILink Tanjung Senang Terungkap, Satu Pelaku Ditangkap

Menurut Ino, aksi kedua tersangka saat merampok BRILink di Tanjung Senang terekam kamera pengawas CCTV. Mereka berhasil menggondol uang Rp17,8 juta.

"Motif mereka ini karena ekonomi karena terlilit hutang," ujar Ino. 

"Saat kami tangkap pelaku IT, ditemukan senjata api jenis revolver dipakai untuk beraksi. Selain beraksi di Tanjung Senang, tercatat keduanya sudah delapan kali berkasi di Kemiling, Tanjung Senang, dan Natar lima kali," kelas Ino Harianto.

Keduanya masuk ke dalam residivis kasus narkoba dan sudah dua kali masuk penjara.

Berbekal senjata api itu, mereka tiga kali beraksi di Bandar Lampung dan lima kali di Natar, Lampung Selatan menyasar BRILink dan minimarket.

Baca Juga: Warga Binaan Lapas di Kalianda Disidak Dirjen PAS, Hasilnya Begini

Load More