SuaraLampung.id - Sebanyak 668 calon jemaah haji di Kota Bandar Lampung telah mendapatkan vaksin Covid-19. Para calon jemaah haji yang telah mendapat vaksin Covid-19 itu adalah yang telah melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH).
Calon jemaah haji di Bandar Lampung yang telah melunasi BPIH tercatat 1.31 orang. Namun baru 668 calon jemaah haji yang mendapat vaksin Covid-19.
"Sejauh ini calon jemaah haji yang telah divaksinasi Covid-19 baik dosis pertama maupun kedua ada 668 orang, terdiri dari kelompok lansia, pelayan publik ASN dan lainnya," kata Kasi Penyelenggara haji dan Umroh (PHU), Kemenag Kota Bandar Lampung, Musal Badri Kesuma, Rabu (27/5/2021) dilansir dari ANTARA.
Ia menuturkan, meski hingga kini masih belum ada kejelasan dari Pemerintah Arab Saudi terkait penyelenggaraan ibadah haji, namun pihaknya tetap melakukan persiapan salah satunya melakukan vaksinasi kepada calon jemaah.
Baca Juga: Alasan Terminal Rajabasa Hentikan Penggunaan GeNose
"Kita pun sudah berkoordinasi dengan dinas kesehatan (Dinkes) setempat guna mengetahui informasi terbaru terkait berapa jumlah calon jemaah haji yang telah divaksinasi di masing-masing puskesmas," katanya.
Selain itu, lanjut dia, persiapan Kemenag Kota Bandar Lampung dalam penyelenggaraan haji tahun ini, telah melakukan proses penerimaan paspor dari caon jemaah dan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (KBIHU).
Bahkan, pihaknya pun telah melakukan input scan paspor pada Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) termasuk dalam hal proses penerimaan lembar bukti setoran pelunasan lembar 2,3, dan 4, dari jemaah serta KBIHU.
"Kami juga sudah koordinasi dengan KBIHU dan jemaah haji mandiri berkaitan tentang informasi terkini penyelenggaraan ibadah haji ," kata dia.
Terkait keberangkatan calon jemaah haji Indonesia, termasuk asal Bandar Lampung, Musal pun mengatakan bahwa hingga saat ini masih belum ada keputusan dari pihak Pemerintah Arab Saudi apakah penyelenggaraan Ibadah Haji bagi negara luar diperbolehkan atau tidak untuk tahun ini.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Sidak ke Kolam Renang Pahoman, Ini yang Ditemukan
"Sampai saat ini memang kami belum dapat informasi apakah pelaksanaan Ibadah Haji bagi negara luar Arab Saudi diperbolehkan atau tidak karena memang situasinya saat ini sedang Covid-19," ujarnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Kota Bogor Rayakan HUT, Hari Ini Berlangsung Rekayasa Lalu-Lintas Satu Arah
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Bos Garuda Sombong Sebut Pesawatnya Selalu Tepat Waktu, Tapi Kini Delay 5,5 Jam Saat Angkut Jemaah Haji
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Tipu-tipu Kerja di Jepang, Pria Asal Jabar Perdayai Warga Lampung Timur
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?