SuaraLampung.id - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Bandar Lampung mengerahkan 22 mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung yang terjadi sejak Rabu (4/12/2024).
Kepala Dinas Damkarmat Bandar Lampung Anthoni Irawan mengatakan, 22 mobil itu terdiri dari 16 unit milik Damkartan, 4 unit mobil suplai dari Dinas Lingkungan Hidup, dan 2 unit mobil dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandar Lampung.
Dia mengatakan bahwa hingga kini personel Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung masih berupaya memadamkan api yang membakar tumpukan sampah di TPA Bakung, Telukbetung Barat.
"Untuk mempermudah kerja personel kami juga mengerahkan beberapa kendaraan berat ekskavator untuk mengatasi kebakaran yang sampai saat ini belum sepenuhnya padam," ujarnya.
Anthoni menjelaskan bahwa alat berat yang digunakan ini untuk menjangkau titik api yang berada di bawah tumpukan sampah dan sulit diakses oleh mobil pemadam kebakaran.
Dalam upaya pemadaman api di TPA Bakung ini, lanjut dia, personel Damkarmat dibagi menjadi tiga lokasi di TPA Bakung, agar mempercepat proses pemadaman api.
"Area yang terbakar itu kurang lebih satu hektare, personel kami bagi ke area tengah lokasi kebakaran, wilayah dekat gunung Bakung dan tembok perumahan Umbul kunci," kata dia.
Diketahui TPA Bakung Bandar Lampung memiliki luas 15 hektare yang menampung sampah sekitar 800-1.000 ton setiap harinya kembali terbakar pada Rabu (4/12/2024) malam. (ANTARA)
Baca Juga: Api Berkobar di TPA Bakung, Petugas Berjibaku Padamkan Kebakaran
Berita Terkait
-
Api Berkobar di TPA Bakung, Petugas Berjibaku Padamkan Kebakaran
-
7 Pohon Tumbang di Bandar Lampung, Satu Rumah Rusak
-
Eks Pelayan Pecel Lele Sembunyikan Sabu di Balik Pot Bunga, Raup Untung Jutaan
-
Penyebab Rendahnya Partisipasi Pemilih Pilkada Serentak 2024 di Bandar Lampung
-
2 Titik Palang Pintu KA di Bandar Lampung Segera Diperbaiki
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan