SuaraLampung.id - Sebanyak 13 laporan dugaan politik uang masuk ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung selama tahap pemungutan dan penghitungan suara Pilkada Serentak 2024.
Laporan tersebut merupakan berasal dari 15 kabupaten/kota di Lampung yang menggelar Pilkada Serentak 2024 pada Rabu (27/11/2024) hingga pukul 22.00 WIB.
Ketua Bawaslu Lampung, Iskardo P. Panggar mengatakan, total laporan terkait politik uang bervariasi di tiap kabupaten/kota, di mana ada wilayah tanpa laporan, sementara beberapa sedang menelusuri dugaan tersebut.
"Ada pun daerah yang tidak ada laporan terkait politik yang ada di Bandar Lampung, Metro, Pesawaran, Pringsewu, Pesisir Barat, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Timur, dan Mesuji," kata Iskardo P. Panggar dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Kamis (28/11/2024).
Baca Juga: Update Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung
Meski di Pesawaran tidak ada laporan politik uang pada saat proses pemungutan dan perhitungan suara, namun Bawaslu sebelumnya sudah ada satu temuan yang sedang teregister.
"Daerah yang ada laporan politik uang yakni Tanggamus satu laporan, Way Kanan satu laporan, dan Lampung Tengah yang sedang menelusuri dua dugaan pelanggaran politik uang," ujar Iskardo P. Panggar.
Lalu di Lampung Selatan ada satu laporan dan tiga temuan yang sedang ditelusuri. Kemudian Tulang Bawang Barat ada juga satu laporan, serta Tulang Bawang ada tiga laporan yang sedang diproses dan satu sedang penelusuran.
Iskardo menyebut, selain laporan politik uang, Bawaslu Lampung juga mengidentifikasi potensi pemungutan suara ulang (PSU) di sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Lampung.
"Secara umum, beberapa wilayah memiliki kecil kemungkinan PSU. Namun secara umum, belum ada indikasi signifikan terkait PSU," sebut Iskardo P. Panggar.
Baca Juga: Unggul Versi Hitung Cepat, Cabup Pringsewu Riyanto Pamungkas Cukur Gundul
Ada pun daerah di Lampung yang kecil kemungkinan potensi PSU yakni di Tanggamus, Pesisir Barat, Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Selatan, Tulangbawang Barat, Tulang Bawang, dan Mesuji.
Berita Terkait
-
Diduga Ikuti Gaya Komeng, Foto Ronald Surapradja di Surat Suara Jadi Omongan: Mau Ikutin Tapi Beda Nasib
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Pramono-Rano Deklarasikan Kemenangan Satu Putaran di Pilkada Jakarta, Gak Percaya Bisa Cek Sirekap KPU
-
Raffi Ahmad Naik Vespa Langka saat Meriahkan Pilkada 2024, Nama Pemilik Motor Jadi Sorotan
-
Suara Dharma-Kun Jadi Fenomena Baru di Pilkada, Rocky Gerung: Warga Jakarta Terbuka dengan Ide Anti Mainstream
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Menang Versi Hitung Cepat, Ini Kata Eva Dwiana
-
13 Laporan Dugaan Politik Uang Warnai Pilkada Serentak Lampung
-
Update Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Cabup Pringsewu Riyanto Pamungkas Cukur Gundul
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung, Sejumlah Petahana Tumbang