SuaraLampung.id - KPU Bandar Lampung akan menggelar debat publik pasangan calon wali kota dan wakil wali kota pada Senin (18/10/2024).
Ketua KPU Bandar Lampung Dedy Triyadi berharap debat pasangan calon wali kota dan wakil wali kota menjadi sarana pendidikan politik.
"Kami harap debat publik nanti bisa dimanfaatkan calon untuk memberikan pendidikan politik dan menawarkan visi misi mereka kepada masyarakat kota ini," kata Dedy Triyadi, Jumat (18/10/2024).
Dia menginginkan debat antara paslon untuk menyampaikan visi, misi dan program kerja mereka saat terpilih menjadi Wali Kota-Wakil Wali Kota Bandar Lampung.
Baca Juga: Debu dan Jalan Rusak, Proyek Misterius Resahkan Warga Labuhan Ratu
"Tentu kita ingin debat ini bukan debat kusir. Tetap kita ingin tahu isi kepala calon wali kota terhadap program yang akan dilakukan mereka setelah terpilih," kata dia.
Menurutnya, warga Bandar Lampung harus tahu calon pemimpin yang akan menjabat ini mempunyai konsep atau tidak untuk meningkatkan kesejahteraan, pelayanan publik, termasuk persoalan yang ada di Kota Bandar Lampung.
"Jangan sampai debat publik nanti hanya sebagai tontonan dan pertunjukan saja tanpa arti apa-apa bagi warga. Maka kami mencoba kemas debat nanti yang memiliki nilai edukasi dan adu gagasan serta program dari masing-masing paslon," kata dia.
Dedy mengatakan bahwa KPU Bandar Lampung telah menetapkan tema debat publik pertama ini yakni 'Tata Kelola Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat'.
"Kami juga sudah menunjuk lima panelis. Debat publik nanti akan berlangsung 140 menit dibagi enam segmen dengan tiga sub tema," kata dia.
Baca Juga: Sembunyi di Bawah Meja Saat Digerebek, Kasus Camat 'Timses' di Pesawaran Naik Penyidikan
Pilkada Bandar Lampung 2024 diikuti oleh dua paslon, yakni nomor urut satu yaitu Reihana-Aryodhia Febriansyah dan nomor urut dua yaitu Eva Dwiana-Deddy Amarullah. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Elektabilitas Robinsar-Fajar Paling Unggul Dibanding Calon Lain Dalam Survei Charta Politika
-
Kampanye di Kepulauan Seribu, Rano Karno Janjikan Bangun SPBU Terapung: Insyaallah
-
Idenya Bikin Bilik Curhat Panen Hujatan, RK: Yang Mencemooh Memang Tak Stres, tapi yang Diam Banyak
-
Berkali-kali Mangkir Kasus Seksis 'Janda Kaya', Suswono Masih Diberi Waktu 5 Hari Penuhi Panggilan Bawaslu
-
Suara Pendukung Anies jadi Rebutan di Pilkada Jakarta, HNW: Tak Perlu Ada Dikotomi Anak Abah atau Bukan!
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cemburu, Pemuda di Way Kanan Sebar Foto tak Senonoh Pacar Sendiri ke Medsos
-
Hasil Survei LSI di Pilgub Lampung 2024: Siapa Unggul, Arinal-Sutono atau Mirza-Jihan?
-
Bukan Guru, Pelaku Pencabulan Siswi SDIT di Bandar Lampung Ternyata Ketua Yayasan
-
UMKM Pulau Pasaran Sambut Gembira Penghapusan Utang UMKM
-
Air Kolam Renang Bisa Diminum? Wanita Asal Bandar Lampung Tertipu Iklan Instagram