SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi Lampung menjanjikan bonus sebesar Rp300 juta bagi atlet yang berhasil meraih medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
Penjabat Gubernur Lampung Samsudin menuturkan, bonus tersebut sengaja diberikan untuk memotivasi para atlet meraih medali emas di PON XXI.
"Ini sengaja saya bocorkan agar kalian (para atlet) bersemangat dan berusaha untuk meraih medali emas," kata Samsudin saat pelepasan kontingen Lampung ke PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Mahan Agung, Kamis (29/8/2024).
Ia menyebutkan bahwa besaran bonus bagi atlet Lampung itu menjadi acuan daerah lain untuk memberikan bonus dengan nilai yang sama atau hampir sama.
Dalam kesempatan itu, Samsudin juga meminta para atlet memiliki semangat juang, dedikasi, dan kerja keras agar mencapai target tersebut dan bahkan lebih.
"Ini adalah kesempatan kalian, jangan disia-siakan, PNS saja paling gaji pokoknya golongan IV aja sekitar hanya Rp4 juta, butuh sekitar 4 tahun lebih untuk mengumpulkan uang Rp300 juta, tapi kalian hanya beberapa hari bisa meraih Rp300 juta, lakukan dan berjuanglah dengan sebaik-baiknya, raih medali emas untuk kebanggaan Provinsi Lampung," ucap Samsudin.
Sementara itu, Chef de Mission (CdM) Kontingen Lampung Brigjen TNI Rikas Hidayatullah mengatakan jumlah atlet yang ikut PON XXI sebanyak 365 orang.
"Pada PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024, dari 63 cabang olahraga prestasi yang dilombakan, Provinsi Lampung mengikuti sebanyak 55 cabang," ujarnya.
Rikas menjelaskan kontingen Lampung yang menargetkan medali emas sebanyak 35 medali emas akan berangkat secara bertahap sesuai dengan jadwal pertandingan, baik di Aceh maupun di Sumatera Utara.
Baca Juga: Reihana Tantang Eva Dwiana di Pilkada Bandar Lampung 2024
Keberangkatan kelompok pertama telah dilakukan pada tanggal 23 Agustus 2024, dan akan disusul kelompok selanjutnya pada tanggal 3, 9, dan 15 September 2024.
"Sebelum keberangkatan para atlet juga akan menjalani karantina selama 3 hari di salah satu hotel Bandar Lampung ," ujar Rikas Hidayatullah yang juga Danrem 043/Gatam itu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Reihana Tantang Eva Dwiana di Pilkada Bandar Lampung 2024
-
Resmi Daftar Pilgub Lampung Lewat PDIP, Arinal Djunaidi Jawab Spekulasi Bakal Pindah Partai
-
Head to Head Pilkada Lampung Selatan 2024, Egy-Syaiful vs Nanang-Antoni
-
Polisi Selidiki Penyebab Kecelakaan Maut di Tol Bakter yang Menewaskan 4 Orang
-
Kabur Lihat Polisi, Juru Parkir di Pasar Tugu Ketakutan karena Bawa Sinte
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan