SuaraLampung.id - Pasangan Novriwan Jaya dan Nadirsyah mendapat surat tugas dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Pilkada Tulang Bawang Barat 2024.
Dalam surat itu, PDIP menugaskan Novriwan Jaya sebagai bakal calon Bupati Tulang Bawang Barat, sementara Nadirsyah sebagai bakal calon Wakil Bupati Tulang Bawang Barat.
Usai menerima surat tugas tersebut, Nadirsyah mengatakan, isi surat tugas yang diberikan poin utamanya untuk segera melakukan konsolidasi di internal partai.
"Kemudian untuk memenuhi syarat ambang batas pencalonan sebagai calon bupati dan calon wakil bupati, kami akan menjalin komunikasi untuk memenuhi syarat tersebut," kata Nadirsyah dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Jumat (26/7/2024).
Menurut Nadirsyah, setelah resmi mendapat dukungan dari PDIP, pihaknya telah memenuhi syarat ambang batas 20 persen kursi parlemen, sesuai aturan yang berlaku.
"Sejauh ini syarat ambang batas sudah terpenuhi, karena kami sudah menerima surat tugas dari Partai Hanura yang memiliki satu kursi, PKB dua kursi, dan PAN tiga kursi," ujar Nadirsyah.
Setelah itu, Nadirsyah juga mengaku bakal ada tambahan partai politik lagi yang akan merapat ke dirinya, yakni Partai Perindo.
Hingga kini, Novriwan dan Nadirsyah juga sudah intens menjalin komunikasi politik, untuk menunggu dikeluarkan surat rekomendasi tersebut.
Baca Juga: Hamartoni Kantongi Surat Tugas PDIP, Siap Blusukan Rebut Hati Warga Lampung Utara
Berita Terkait
-
Hamartoni Kantongi Surat Tugas PDIP, Siap Blusukan Rebut Hati Warga Lampung Utara
-
Bawaslu Lampung Keluarkan 526 Saran Perbaikan selama Proses Coklit
-
Gerindra Resmi Usung Saleh Asnawi sebagai Calon Bupati Tanggamus 2024
-
Bawaslu: 20 Ribu Warga Hutan Lindung di Lampung Rawan Kehilangan Hak Pilih, Ini Penyebabnya
-
Gerindra Usung Nanda-Antonius, Target Menang Pilkada Pesawaran
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
BRI Konsisten Hadirkan Solusi Pembiayaan bagi UMKM melalui PRABU Expo 2025
-
Gajah Dona Mati di Taman Nasional Way Kambas
-
Holding Ultra Mikro BRI Terus Lakukan Business Process Reengineering untuk Tingkatkan Layanan
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan