SuaraLampung.id - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Lampung telah memberikan pelatihan kerja secara berkelanjutan sebagai upaya mengurangi angka pengangguran generasi Z.
Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung Yanti Yunidarti menuturkan, saat ini banyak generasi Z atau angkatan kerja produktif yang menjadi pengangguran.
"Untuk mengatasi hal tersebut secara berkelanjutan sudah dilakukan pelatihan kerja yang menyasar anak-anak SMK dan SMA di Lampung," ujar Yanti Yunidarti, Selasa (21/5/2024).
Ia melanjutkan pelatihan kerja tersebut dilakukan melalui kerjasama dengan balai latihan kerja (BLK) yang ada di Provinsi Lampung.
"Program pelatihan dilakukan melalui balai latihan kerja, di Lampung ada empat yaitu BLK Bandar Lampung, BLK Way Abung, BLK Metro, BLK Kalianda, dan melalui pelatihan ini diharapkan anak-anak bisa berwirausaha secara mandiri setelah memiliki kemampuan," katanya.
Yanti menjelaskan pelatihan kerja yang diberikan tersebut menyasar siswa-siswi SMK dan SMA, agar saat lulus bisa memiliki keahlian serta mengurangi pengangguran.
"Untuk pelatihan ini sesuai minat anak, kalau untuk SMK akan lebih mudah karena ada penjurusan. Harapannya mereka bisa ikut mendaftar pelatihan ini, jadi setelah selesai sekolah bisa berwirausaha ataupun masuk ke perusahaan," ucap dia.
Menurut Yanti, beberapa waktu lalu di BLK Bandar Lampung telah ada lima angkatan pelatihan keahlian dimana satu angkatan berisi 16 orang, kemudian di BLK Metro ada empat angkatan.
"Pelatihan itu dilakukan selama 23 hari, dan bentuknya beragam ada pelatihan tata rias, elektro, dan tata boga. Jadi nanti mereka kalau sudah selesai akan dapat sertifikat keahlian untuk bekal mandiri membuka lapangan kerja," tambahnya.
Baca Juga: Wiyadi Daftar Bakal Calon Wakil Wali Kota Bandar Lampung di PDIP
Yanti melanjutkan dinas tenaga kerja pun memfasilitasi bagi angkatan kerja produktif yang ingin bekerja di luar Lampung, dengan syarat harus memiliki sertifikat keahlian serta melengkapi syarat administrasi.
"Saat mereka mau kerja di luar Lampung, kami fasilitasi dan awasi. Jadi setelah mereka punya sertifikat untuk penempatan luar ini. Semua prosedur jelas dan harus memiliki KTP, surat izin kepala desa, surat izin orang tua serta sertifikat keahlian," ujar dia lagi.
Diketahui Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menilai salah satu penyebab tingginya angka pengangguran di tanah air, terutama yang disumbangkan oleh generasi Z, adalah ketidaksesuaian antara pendidikan yang ditempuh dengan permintaan pasar tenaga kerja dan karena masih dalam tahapan berproses mencari pekerjaan.
Dimana penyumbang angka pengangguran terbanyak adalah lulusan SMK yakni sekitar 8,9 persen.
Untuk mengatasi hal tersebut maka pemerintah telah mengeluarkan Peraturan Presiden Nomor 68 Tahun 2022 tentang Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi. Dalam peraturan itu telah diatur bahwa pendidikan dan pelatihan harus mampu menjawab kebutuhan dunia usaha dan industri.
Sebelumnya Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan terdapat 9,9 juta anak muda usia 15–24 tahun di Indonesia yang tidak beraktivitas produktif dari total 44,47 juta anak muda usia 15-24 tahun.
Berita Terkait
-
Wiyadi Daftar Bakal Calon Wakil Wali Kota Bandar Lampung di PDIP
-
Banyak Laporan Jalan Rusak di Lampung Selatan, Nanang Ermanto: PU Masih Mendata
-
Arinal Djunaidi tak Gubris Teguran Menteri LHK Soal Aturan Pemanenan Tebu di Lampung
-
Pelaku Pembunuhan Polisi yang Kabur dari LPKA Bandar Lampung Ditangkap di Mobil Travel
-
Banjir Protes, Ini Alasan KPU Bandar Lampung Pilih Kera sebagai Maskot Pilkada 2024
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi
-
Stok Sosis Hemat di Alfamart, Mulai Rp5.000! Promo Terbatas Dua Minggu Saja
-
Recharge Energi Cuma 12 Ribu! Coffee Gold Rilis Promo Mocha & Matcha Seasalt Sepanjang November