SuaraLampung.id - Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, mulai dipadati para pemudik yang hendak menuju Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (6/4/2024) pagi atau H-4 Idul Fitri 2024.
Berdasarkan pantauan di Lokasi pada Sabtu pagi pukul 04.00 WIB hingga 05.30 WIB, terdapat ratusan kendaraan roda empat memadati kantong parkir area Dermaga Eksekutif dan Reguler Pelabuhan Bakauheni.
Ratusan kendaraan roda empat tersebut memadati Pelabuhan Bakauheni untuk menunggu antrean masuk naik ke geladak kapal.
Kendaraan pemudik tersebut didominasi dengan plat Sumatera BE, BD, BG, namun terlihat juga plat daerah Jawa seperti F, B, dan A.
Baca Juga: ASDP Prediksi Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Terjadi pada H-4 Idul Fitri
Meski terjadi kepadatan kendaraan roda empat di kantong parkir dermaga eksekutif, dan reguler, namun tidak menimbulkan kemacetan yang panjang dan terlihat berjalan lancar dan aman.
Salah seorang pemudik asal Bengkulu Khorudin mengatakan, dirinya mengantre untuk masuk ke dalam kapal sudah tiga jam lamanya.
"Antrean sudah tiga jam lebih belum masuk kapal, antrean nya juga cukup padat makanya lama nunggu nya pak," kata Khoiridin, saat diwawancarai di Bakauheni, Sabtu (6/4/2024).
Sebelumnya General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni Rudi Sunarko mengimbau kepada pengguna jasa penyeberangan agar dapat membeli tiket Ferizy dari jauh hari.
"Jadi kami mengimbau untuk calon pemudik dari Pulau Sumatera ke Jawa dan sebaliknya yang akan menggunakan jasa penyeberangan ASDP untuk membeli tiket dari jauh hari," ujar Rudi Sunarko. (ANTARA)
Baca Juga: Tegas, KPPU Minta Organda Lampung Cabut Penetapan Tarif Angkutan Lebaran 2024
Berita Terkait
-
Kenapa Ahli Kubur Menangis saat Lebaran Tiba? Berikut Penjelasannya
-
Hadirkan Promo Diskon Idul Fitri, Nikmati Pengalaman Unik Belanja Tengah Malam
-
Cara Perhitungan THR 2025: Ketahui Hak Karyawan Sesuai UU Cipta Kerja
-
Dapatkan Kebutuhan Hari Raya Anda di Lazada Ramadan Sale, Catat Tanggalnya!
-
Pelebaran Jalan Rampung, Lajur Ketiga Tol Cipali Kini Bisa Dilalui Selama Mudik
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya
-
Serunya Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Dari Kuliner Lezat hingga Hiburan
-
Jejak Harimau Sumatera Ditemukan di Lampung Barat, Imbauan Darurat Dikeluarkan
-
Cek Kesiapan Terminal Rajabasa, Pelabuhan Bakauheni dan Stasiun Tanjungkarang Hadapi Pemudik