SuaraLampung.id - Perpustakaan Daerah Lampung menargetkan koleksi buku bacaan yang tersedia dapat mencapai 135 ribu buku guna mendukung peningkatan indeks literasi daerah.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung Riski Sofyan mengatakan, saat ini koleksi buku yang ada baru berjumlah 75 ribu eksemplar.
Untuk itu, kata Riski, koleksi buku, baik buku digital ataupun buku fisik harus ditambah agar sesuai dengan rasio jumlah penduduk.
Menurut dia, pengembangan perpustakaan melalui penambahan koleksi ini harus terus dilakukan, karena gedung yang besar, maka koleksi bukunya harus banyak.
Baca Juga: Pelajar di Jati Agung Dicabuli Mahasiswa, Terbongkar dari Percakapan WA
"Meski memiliki keterbatasan anggaran, tapi ini tidak akan menghambat upaya penambahan koleksi buku, sebab kami sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penyediaan buku tambahan," ucapnya.
Menurut Riski, penyediaan buku dari pihak swasta ataupun BUMN tersebut dilakukan melalui skema program tanggung jawab sosial dan hibah buku.
"Penambahan koleksi buku ini tidak hanya dari alokasi anggaran pemerintah, tetapi kami bekerja sama dengan pihak terkait untuk melakukan program tanggung jawab sosial dan hibah buku," tambahnya.
Untuk koleksi buku digital yang dimiliki saat ini sekitar 6.000-7.000 unit dan akan terus ditambah untuk memfasilitasi para pembaca.
"Kami akan bekerja sama dengan universitas dan para akademisi juga untuk meningkatkan indeks literasi di Lampung, selain meningkatkan jumlah koleksi akan dilakukan juga kegiatan bersama seperti diskusi, kelas minat, dan pengembangan bakat," ujar Riski.
Baca Juga: 4 OPD di Pemkot Bandar Lampung Berubah Nama, Ini Daftarnya
Diketahui Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) Provinsi Lampung pada 2022 sebesar 59,99 masih di bawah IPLM rata-rata yaitu sebesar 64,48. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pelajar di Jati Agung Dicabuli Mahasiswa, Terbongkar dari Percakapan WA
-
4 OPD di Pemkot Bandar Lampung Berubah Nama, Ini Daftarnya
-
Ada Gangguan Kamtimbas Selama Pemilu? Hubungi Hotline Polres Lampung Tengah
-
6 Kabupaten di Lampung Jadi Target Program Yansos Jejama 2024
-
46 TPS di Bandar Lampung Masuk Kategori Rawan, Ini Lokasinya
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun di Lereng Merapi: Hasil Inovasi UMKM Bersama BRI
-
Di Antara Kabut Batu Tegi: Petani, Konservasi, dan Jalan Panjang Menuju Harmoni
-
Warga Lampung Wajib Tahu! Masuk SMA/SMK Kini Pakai SPMB, Ini 4 Jalur Pendaftarannya
-
BRImo Bagi-bagi Mobil BMW & Hadiah Mwah Lainnya, Simak Daftar Pemenangnya!
-
Lampung Jadi Lumbung PMI: Target Kirim 30 Ribu Pekerja Per Tahun, Ini Strategi Pemerintah