SuaraLampung.id - Tim SAR Gabungan masih mencari keberadaan M. Nadif Arthanabil (2,5) yang hilang terseret air kali di Perumahan Griya Kencana, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung.
Memasuki hari kelima pencarian pada Jumat (12/1/2024) kemarin, Tim SAR Gabungan masih belum berhasil menemukan Nadif.
Tim SAR Gabungan dibagi tim menjadi 2 SRU (2 Sektor). SRU 1 dan 2 bergerak menuju aliran air Tol Km 87 hingga aliran air Karang Anyar. Kemudian SRU B dan keluarga melakukan penyisiran kembali di aliran air Batara Nila.
Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah mengatakan, Tim Drone juga melakukan pemantauan via udara di sekitar aliran air Perumahan Sidosari sejauh ± 1,5 km selama 12 menit dengan ketinggian 141 Feet.
Baca Juga: RTH di Bandar Lampung Tersisa 4,5 Persen, Pemkot Wajibkan Ini ke Pengembang Perumahan
Namun hasilnya nihil. Selanjutnya pukul 13.36 WIB SRU B dan keluarga bergerak menyisiri aliran air jembatan Ina Motor Hajimena hingga aliran air Polinela.
Pada sore hari pukul 15.41 WIB SRU 1 dan SRU 2 telah melakukan penyisiran melewati aliran air Tol Km 87 hingga ke aliran belakang Taman Tanjung Pesona, Jati Agung.
Diikuti dengan Tim Drone melakukan pemantauan via udara disekitar aliran air Tol Km 87 sejauh ± 1.5 km selama 22 Menit dengan ketinggian 140 FT.
Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah menyatakan upaya pencarian pada Jumat (12/1/2024) kemarin dilakukan hingga pukul 17.45 WIB dan korban belum juga ditemukan. Pencarian akan dilanjutkan kembali pada Sabtu (13/1/2024) pukul 06.30 WIB.
Sementara ibu korban terlihat menangis di atas jembatan sambil memanggil-manggil nama sang anak.
Baca Juga: Pemkot Bandar Lampung Usulkan Bedah Rumah Warga ke Pemerintah Pusat
"Nak pulang nak, Nadif, pulang nak. Ini Umi nak, umi tungguin kamu pulang ke rumah, pulang nak," ujarnya sambil terisak.
Berita Terkait
-
RTH di Bandar Lampung Tersisa 4,5 Persen, Pemkot Wajibkan Ini ke Pengembang Perumahan
-
Pemkot Bandar Lampung Usulkan Bedah Rumah Warga ke Pemerintah Pusat
-
Tiga Objek Pajak di Bandar Lampung Naik 50 Persen, Ini Daftarnya
-
Kebakaran di Bandar Lampung Selama 2023 Menimbulkan Kerugian Rp 8,2 Miliar
-
Pelabuhan Teluk Betung akan Dikembangkan Menjadi Pelabuhan Pariwisata
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
Resmi! Bhayangkara FC Boyong Striker "Super Cepat" Eropa & Bintang Muda Timnas U-23
-
Buaya 4,5 Meter Penerkam Warga Tanggamus Berhasil Dijerat
-
Ayah Bayi yang Dibuang di Ponpes Babul Hikmah Ditangkap! Identitas Pelaku Terungkap
-
Bertambah, Berikut Daftar Stasiun yang Melayani Pembatalan Tiket KA di Divre IV Tanjungkarang
-
Lampung In: Aplikasi Andalan Lampung atau Sekadar Gimmick?