SuaraLampung.id - Aktivitas penyeberangan di Pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak tidak terpengaruh erupsi Gunung Anak Krakatau (GAK) di perairan Selat Sunda.
General Manager PT ASDP Feri Indonesia Cabang Bakauheni Rudi Sunarko memastikan erupsi Gunung Anak Krakatau tidak mempengaruhi mobilitas layanan penyeberangan.
Menurut Rudi, kondisi penyeberangan kapal masih berjalan lancar dan aman. Sementara kondisi laut masih terbilang landai dan angin juga masih stabil.
PT ASDP telah menyiapkan langkah antisipasi apabila terjadi hal yang tidak diinginkan seperti bencana alam maupun peristiwa di area pelabuhan.
Baca Juga: Dermaga Eksekutif Dua Pelabuhan Bakauheni Dibuka Akhir Tahun
"Kami telah menyiapkan SOP apabila itu terjadi erupsi gempa bumi, tsunami dan sebagainya kita sudah menyiapkan potensi suplainya baik itu untuk kapal maupun pelabuhan," katanya.
Saat ini seluruh kapal yang beroperasi tujuan Merak dan sebaliknya, lanjut Rudi, sudah sesuai dengan SOP dari pihak PT ASDP.
"Secara prinsip kapal siap beroperasi dan trip terpenuhi, jadi belum ada terkendala baik di laut maupun dermaga," ujarnya.
Rudi mengatakan jumlah kapal yang beroperasi melayani calon penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru seluruhnya telah siap karena ada 65 kapal.
"Persiapan ada 65 kapal, yakni 49 kapal reguler dan enam kapal eksekutif, sekarang posisi 10 kapal masih kondisi docking, jadi secara prinsip kapal semua siap," ujar dia.
Baca Juga: Gunung Anak Krakatau Erupsi Kembali, Tinggi Kolom Abu Mencapai 700 Meter
Kondisi Gunung Anak Krakatau yang berada di perairan Selat Sunda Kabupaten Lampung Selatan telah mengalami erupsi sejak tanggal 3 Desember 2023 telah terjadi 23 kali erupsi besar. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Dermaga Eksekutif Dua Pelabuhan Bakauheni Dibuka Akhir Tahun
-
Gunung Anak Krakatau Erupsi Kembali, Tinggi Kolom Abu Mencapai 700 Meter
-
Pelabuhan Bakauheni Titik Sentral Pengawasan Lalu Lintas Tumbuhan dan Satwa Liar
-
Kronologi dan Penyebab Kebakaran KMP Tranship 1 di Perairan Bakauheni
-
Motor Listrik Sebabkan KMP Tranship 1 Kebakaran saat Hendak Sandar di Pelabuhan Bakauheni
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Portofolio Sustainable Finance BRI Tembus Rp796 Triliun, Terbesar di Indonesia
-
Desa BRILiaN Hargobinangun di Lereng Merapi: Hasil Inovasi UMKM Bersama BRI
-
Di Antara Kabut Batu Tegi: Petani, Konservasi, dan Jalan Panjang Menuju Harmoni
-
Warga Lampung Wajib Tahu! Masuk SMA/SMK Kini Pakai SPMB, Ini 4 Jalur Pendaftarannya
-
BRImo Bagi-bagi Mobil BMW & Hadiah Mwah Lainnya, Simak Daftar Pemenangnya!