SuaraLampung.id - Tukang las bernama Nurwoto (54), tewas saat mengelas bak mobil berisi tangki bekas Bahan Bakar Minyak (BBM), di Dusun Bumi Makmur, Desa Bumi Harjo, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, Minggu (3/12/2023).
Kasat Reskrim Polres Lampung Timur Iptu Johannes mengatakan, Nurwoto awalnya kedatangan pelanggan yang ingin memakai jasanya sebagai tukang las sekitar pukul 09.00.
Konsumen bernama Yuli membawa sebuah mobil jenis truk meminta Nurwoto mengelas bak mobil tersebut. Sementara pada bak truk terdapat sebuah tangki besar yang biasa digunakan untuk membawa BBM jenis solar dan pada alas bak mobil tercecer bekas aspal.
"Kemungkinan besar dan ini masih menjadi penyelidikan kami, ketika korban menghidupkan las percikan api menyulut pada tangki bekas BBM dan api membesar," kata Johannes.
Percikan api ini membuat bak mobil milik Yuli. Sementara Nurwoto masih berada di dalam bak mobil dan tidak bisa menyelamatkan diri karena api cukup besar.
Akibat peristiwa itu pria 54 tahun tewas di tempat kejadian, sementara Yuli pemilik mobil mengalami luka bakar ringan, dan langsung di bawa ke Puskesmas terdekat.
Saksi di lokasi bernama Abadi mengaku dirinya mengetahui peristiwa tersebut setelah mendengar ada ledakan di sekitar bengkel las milik Nurwoto. Saat mendengar ledakan Abadi langsung menuju lokasi kejadian.
Sampai di lokasi api sudah membumbung besar di dalam mobil truk milik Yuli. Sejumlah warga sudah berupaya untuk memadamkan api secara manual dengan peralatan seadanya.
"Saya tiba di lokasi asa seseorang terus berteriak, memberi tahu bawa si dalam bak masih ada orangnya," kata Abadi.
Baca Juga: Diusir dari Lahan Garapan, Petani Register 38 Gunung Balak Ngadu ke Kantor BPN Lampung
Sekitar 15 menit kemudian, beberapa polisi tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi, namun nahas Nurwoto tidak bisa diselamatkan karena tubuhnya terpanggang dalam truk yang sedang di perbaikinya.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Diusir dari Lahan Garapan, Petani Register 38 Gunung Balak Ngadu ke Kantor BPN Lampung
-
Tabrak Pajero Kasat Intelkam Polres Lampung Tengah, Sopir Truk Ini Lagi Mabuk
-
Warga Tujuh Desa di Lampung Timur Geruduk BPN Sukadana, Ada Apa?
-
Jumlah Tiang Listrik Kurang, Warga Dua Desa di Labuhan Maringgai Gunakan Bambu Menopang Kabel PLN
-
Program Perhutanan Sosial, Cara Mengurangi Kebakaran Hutan di Lampung
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan