SuaraLampung.id - Pasar Way Halim, Bandar Lampung, mendapatkan sertifikat pasar tradisional dengan Sandar Nasional Indonesia (SNI) dari Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Kepala Dinas Perdagangan Kota Bandar Lampung Wilson Faisol mengatakan, keberhasilan Pasar Way Halim mendapatkan sertifikat SNI adalah kerja keras semua pihak.
"Jadi memang kami ingin masyarakat yang beraktivitas di pasar, khususnya Pasar Way Halim, bisa merasa aman dan nyaman saat berkegiatan," katanya.
Keberhasilan Pasar Way Halim mengantongi sertifikat SNI, menjadi motivasi bagi Pemkot Bandar Lampung agar seluruh pasar tradisional bisa bersertifikat nasional.
Salah satu syarat pasar tradisional mendapat SNI adalah sudah memiliki sarana dan prasarana pendukung baik dari segi keamanan dan kenyamanan.
Di Pasar Way Halim saat ini sedang disiapkan fasilitas bagi penyandang disabilitas yang ingin berkegiatan berbelanja di pasar itu.
"Jadi sarana dan prasarana untuk disabilitas juga sudah kami siapkan, termasuk dengan kebersihan lingkungan pasarnya, sehingga proses jual belinya pun terasa aman dan nyaman serta bersih," kata Wilson.
Ia pun mengatakan bahwa seluruh proses penilaian sudah dilakukan oleh tim kementerian dan memang ada beberapa yang tidak memenuhi syarat dan harus ditindaklanjuti dan semua yang disarankan sudah diupayakan.
"Saat penilaian, seperti hydrant dan pengelola sampah di sana masih belum ada. Untuk hydrant itu sedang berjalan berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, kemudian pengelolaan sampah, kami bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup agar bagaimana sampah bisa didaur ulang," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Lapas Narkotika Bandar Lampung Dirazia, Petugas Temukan Alat Karaoke
Berita Terkait
-
Lapas Narkotika Bandar Lampung Dirazia, Petugas Temukan Alat Karaoke
-
Stok Pangan di Bandar Lampung Cukup Sampai Akhir Tahun 2023
-
Produk Pro Israel Haram, Warga Bandar Lampung Tetap Membeli karena Kebutuhan
-
Aksi Arogan Debt Collector FIF Rampas Motor di Tengah Jalan Berujung Gugatan ke Pengadilan
-
Pemetaan Pemilu 2024 di Bandar Lampung, 9 TPS Rawan 1 TPS Sangat Rawan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Ayah Tiri di Pringsewu Perkosa Anak Sambung Hingga Hamil, Terungkap dari Tes Kehamilan di Sekolah
-
Modal Usaha hingga Rp 500 Juta, Cek Cara Pengajuan KUR Kecil di BSI
-
Nataru 2025/2026: ASDP Ungkap Strategi Hindari Antrean Panjang di Pelabuhan Bakauheni
-
Link DANA Kaget Terbaru: Tambahan Beli Camilan saat Nonton Drakor
-
Ini Dia Link DANA Kaget Terbaru dan Tips Jitu Terhindar dari Penipuan Link Palsu