SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung akan mendapat Dana Alokasi Umum (DAU) 2023 dari Pemerintah Pusat sebesar Rp1,050 triliun. Jumlah DAU 2023 ini mengalami kenaikan dibanding tahun 2022 sebesar Rp1,002 triliun.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandar Lampung M Ramdhan mengatakan, dalam DAU tersebut ada lima jenis yang alokasi dana dan peruntukannya sudah ditetapkan Pemerintah Pusat.
Ia mengatakan bahwa lima item yang sudah jelas keperuntukannya dalam DAU tersebut yakni guna gaji pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak (PPPK), dana kelurahan, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.
"Dengan lima item yang plot DAU nya sudah lebih spesifik dan disalurkan secara bertahap itu tentu menyulitkan pemerintah daerah, karena DAU nya sudah tidak gelondongan lagi," ujarnya.
Baca Juga: Rencana Pembangunan Jembatan Penyeberangan Masjid Al Furqon Dikritik Anggota DPRD Bandar Lampung
Bahkan, lanjut dia, agar DAU dari lima item tersebut tersalurkan ke kas daerah, pemda harus membuat surat pertanggungjawaban (SPJ).
"Sehingga hal ini yang cukup menyulitkan daerah, karena belum tentu anggaran yang ada di kas daerah cukup untuk menalangi dahulu," kata dia.
Menurutnya, persoalan ini bukan hanya dialami oleh Pemkot Bandar Lampung saja, sebab hampir seluruh pemerintah daerah se-Indonesia mengalami problem yang sama.
"Ini tentu bukan dialami pemkot saja tapi semua daerah. Karena memang anggaran untuk lima item tersebut besar sehingga dari Rp1,050 triliun pemkot hanya dapat Rp700 miliar," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: PAD Pemkot Bandar Lampung Sudah 97 Persen, Pajak Hotel Lebihi Target
Berita Terkait
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cemburu, Pemuda di Way Kanan Sebar Foto tak Senonoh Pacar Sendiri ke Medsos
-
Hasil Survei LSI di Pilgub Lampung 2024: Siapa Unggul, Arinal-Sutono atau Mirza-Jihan?
-
Bukan Guru, Pelaku Pencabulan Siswi SDIT di Bandar Lampung Ternyata Ketua Yayasan
-
UMKM Pulau Pasaran Sambut Gembira Penghapusan Utang UMKM
-
Air Kolam Renang Bisa Diminum? Wanita Asal Bandar Lampung Tertipu Iklan Instagram