SuaraLampung.id - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Lampung kenalkan layanan Sistem Administrasi Kewarganegaraan secara Elektronik (SAKE).
"Pada SAKE terdapat beberapa layanan seperti pernyataan memilih kewarganegaraan Indonesia bagi anak berkewarganegaraan ganda, pernyataan tetap menjadi WNI,” kata Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Lampung, Edi Kurniadi di Bandarlampung, Sabtu.
Selain itu, menurut dia, ada juga pelaporan kehilangan kewarganegaraan RI dengan permohonan kehilangan sendiri kepada Presiden RI, surat keterangan kehilangan kewarganegaraan RI, dan memperoleh kembali kewarganegaraan RI.
Dia mengatakan layanan kewarganegaraan tersebut sangat erat kaitannya dengan layanan keimigrasian, terutama dalam upaya pengawasan orang asing.
Keimigrasian, lanjut dia, menyangkut hal lalu lintas orang yang masuk atau keluar Indonesia serta pengawasan dalam rangka menjaga kedaulatan negara.
“Layanan keimigrasian dilaksanakan oleh Kemenkumham melalui Direktorat Jenderal Keimigrasian. Untuk setiap daerah akan dilaksanakan oleh kantor imigrasi,” kata dia.
Melansir ANTARA, Edi menambahkan, selain keimigrasian, layanan kewarganegaraan juga sangat erat kaitannya dengan layanan kependudukan yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) baik di tingkat provinsi, kabupaten, maupun kota, khususnya menyangkut identitas penduduk sebagai pemohon kewarganegaraan.
"Kita sudah sosialisasikan kepada Kantor Disdukcapil, Kantor Imigrasi, hingga Camat dan Lurah se-Bandarlampung sebagai upaya untuk menyosialisasikan layanan di bidang kewarganegaraan. Melalui program layanan kewarganegaraan ini, diharapkan dapat meningkatkan sinergitas dalam memberikan pelayanan publik," katanya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Indonesia 26 Juni 2022, Awas Hujan Lebat di Aceh, Lampung dan NTT
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca Indonesia 26 Juni 2022, Awas Hujan Lebat di Aceh, Lampung dan NTT
-
Dua Begal yang Tewas Dihakimi Massa di Jati Agung Berasal dari Lampung Timur
-
Lampung Dapat Jatah Vaksin PMK Sebanyak 37 Ribu Dosis
-
Beroperasi Malam Hari, Truk Pengangkut Batu Bara yang Kerap Membuat Masalah di Lampung Utara
-
Akomodasi Hak Pilih Penyandang Disabilitas, Disdukcapil Lampung Percepat Perekaman Dokumen Kependudukan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS
-
Badan Informasi Geospasial Berikan Penghargaan Bhumandala Award 2025 Kepada Pemkot Metro