Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Rabu, 09 Maret 2022 | 08:18 WIB
Ilustrasi perampokan. Kronologi perampokan di Mesuji. [Shutterstock]

Selang dua jam kemudian, anggota melakukan pengejaran, hingga ketemu pelaku dalam perjalanan dari arah Desa Tri Karya Mulya. Anggota berpapasan dengan pelaku mengendarai sepeda motor Honda Revo Absolute.

"Kemudian pelaku TF ini dihentikan, lalu dilakukan penggeledahan, hingga didapati ada bercak darah di celananya. Saat ditangkap, pelaku TF berusaha melarikan diri dan melawan, sehingga dilakukan tindakan tegas dan terukur," jelas Yuli Haryudo.

Saat diinterogasi, pelaku mengakui telah merampok di lapak sawit bersama temannya inisial D. Keduanya merampok atas perintah dari inisial M, hingga kini keduanya masih dalam pengejaran.

Dari penangkapan, diamankan barang bukti berupa kotak brankas warna silver sudah dirusak lubang kuncinya.

Baca Juga: Pelaku Perampokan Sadis di Mesuji Ditangkap, Pelaku Ikat dan Tembak Korbannya

Lalu diamankan dua dompet, satu kantong kain, sepucuk senjata api rakitan jenis revolver, lima butir amunisi aktif kliber 5.56, sepeda motor, sehelai baju, kotak Ponsel, dan stok kontak sepanjang 4 meter.

Load More