Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Senin, 10 Januari 2022 | 17:21 WIB
Kecelakaan lalu lintas di Labuhan Maringgai [Suara/Agus Susanto]

SuaraLampung.id - Pengemudi becak, Hariyanto (48) warga Desa Muara Gadingmas, Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, tewas di tempat kejadian setelah becak yang dikemudikan ditabrak sebuah mobil, peristiwa nahas itu terjadi, Senin (10/1/2022).

Kanit Laka Polres Lampung Timur Bripka Ferdy Chandra Saputra menjelaskan sebelum peristiwa tabrakan terjadi sebuah mobil Wuling dengan nomor polisi BE 1335 GI, melaju dari arah Bakauheni menuju Kecamatan Labuhan Maringgai, mobil tersebut beriringan dengan sebuah mobil jenis Luxio yang belum diketahui nomor polisi dan pengemudinya.

Saat kedua mobil melaju dengan kecepatan tinggi, tiba tiba ada sebuah becak dari arah yang sama berbelok ke arah kanan atau memotong jalan, melihat becak yang dikemudikan Hariyanto berbelok mendadak mobil jenis Wuling berwarna putih itu tak sempat menghindar sehingga menabrak becak.

"Kalau kata saksi di lokasi sebelum kejadian mobil Wuling yang menabrak becak itu, beriringan seperti balapan dengan mobil jenis Luxio".Kata Ferdy Chandra Saputra.

Baca Juga: Polda Lampung Didesak Menahan Oknum Kades, Pelaku Pelecehan Seksual

Peristiwa kecelakaan yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia, terjadi di Jalan Lintas Pantai Timur Dusun Cirebon Baru, Desa Muara Gadingmas, Kecamatan Labuhan Maringgai. Setelah mendapat informasi dari masyarakat, polisi mendatangi tempat kejadian dan melakukan evakuasi.

"Kedua kendaraan kami amankan di Polsek Labuhan Maringgai, senyata korban yang meninggal sudah dibawa pulang keluarganya dan pengemudi mobil kami amankan di Polres Lampung Timur," kata Kanit Laka Polres Lampung Timur Bripka Ferdy Chandra Saputra.

Pengemudi mobil yang menabrak becak tersebut bernama Adi Jumari (33) warga Desa Buana Karya Utama, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah.

Kontributor Agus Susanto

Baca Juga: Deklarasi Kawal Jadi Presiden 2024, Relawan: Erick Thohir Putra Daerah Lampung

Load More