SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi Lampung mengusulkan tiga proyek prioritas dibiayai APBN. Tiga proyek prioritas itu untuk mendukung proyek utama.
Usulan ini diajukan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi kepada Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa saat rapat koordinasi dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2022 secara virtual di Ruang Command Center Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Selasa (23/2/2021).
Rakor dipimpin oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa dan diikuti oleh beberapa provinsi di Tanah Air.
Dilansir dari Antara, Arinal menyebutkan, usulan pertama revitalisasi kawasan tambak Dipasena berupa perbaikan jalan nasional ruas Simpang Penawar -Rawajitu dengan sumber dana dari APBN. Status perkembangan preservasi jalan Simpang Penawar - Gedong Aji Baru - Rawajitu.
Kedua revitalisasi kawasan tambak Dipasena: rehabilitasi saluran tambak, pengadaan alat, dan pengadaan alat berat dengan sumber dana dari bantuan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Status perkembangan perlu identifikasi lokasi atau kabupaten prioritas dan kegiatan prioritas untuk klaster udang.
Ketiga Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Lampung berupa pembangunan sarana dan prasarana SPAM regional dengan sumber dana dari APBN. Status perkembangan pembangunan JDU SPAM Bandar Lampung.
Adapun hasil pembahasan Pra-Rakorgub 2021 yaitu pembangunan dan peningkatan SPAM; akselerasi replanting dan penerapan Good Agricultural Practice (GAP) sawit rakyat; serta fasilitasi promosi penanaman modal daerah di dalam dan luar negeri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Desa BRILiaN Jadi Bukti Keberhasilan BRI dalam Pemberdayaan UMKM Desa
-
Kapal Nelayan di Lampung Timur Dicuri, Pelaku Dibekuk Usai Kejar-kejaran Sengit
-
Malam Minggu Makin Seru! Dapatkan Link DANA Kaget Terbaru untuk Ngopi Bareng Kawan-kawan
-
Traktir Pacar Malam Minggu Anti Ribet: Intip Link DANA Kaget Terbaru di Sini
-
Panggilan untuk Para Member Indomaret: Promo Diskon Spesial Hingga 35 Persen