Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Rabu, 03 Februari 2021 | 12:59 WIB
Ilustrasi Bencana tanah longsor. Pemprov Lampung siagakan tim siaga bencana di kabupaten/kota [Foto: BPBD Kabupaten Malang/Suarajatimpost.com]

SuaraLampung.id - Datangnya musim penghujan disertai cuaca ekstrem membuat beberapa daerah di Lampung rentan terjadinya bencana. Mengantisipasi terjadinya bencana alam, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Lampung menyiapkan tim siaga bencana pada 15 kabupaten dan kota.

Tim siaga bencana ini berkoordinasi dengan tim yang ada di kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Pemerintah telah menyiapkan 30 orang untuk membantu mitigasi bencana. 

"Untuk mengantisipasi adanya bencana terutama di tengah curah hujan yang cukup tinggi di bulan Januari dan Februari, kami sudah siapkan tim siaga yang langsung berkoordinasi bersama kabupaten dan kota," ujar Kepala BPBD Lampung Rudi Syawal Sugiarto, Rabu (3/2/2021) dilansir dari Antara.

Menurut Sugiarto, personel tim siaga provinsi sifatnya hanya mendukung tim siaga kabupaten/kota dalam menyediakan logistik. 

Baca Juga: Pemprov Lampung Siapkan 10 Tenda Darurat bagi Pasien Covid-19

"Kami bersifat mendukung kabupaten dan kota dalam menyediakan logistik, sarana prasarana bagi daerah yang terdampak bencana, dan menyiapkan 30 orang tim siaga yang siap terjun ke daerah untuk membantu," katanya pula.

Kasubag Umum Basarnas Lampung Harsono menyatakan bentuk kesiapan Basarnas Lampung dalam mengantisipasi terjadi bencana dilakukan dengan membentuk tim serta pos khusus yang ada di sejumlah daerah rawan bencana.

Ia mengatakan tim serta pos jaga 24 jam telah didirikan di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Kabupaten Tulangbawang, dan Kabupaten Tanggamus.

"Semua siap siaga 24 jam terutama daerah yang rawan gempa dan banjir, lalu kami sediakan 9 orang dalam satu tim serta telah disiapkan pula peralatannya," katanya lagi.

Baca Juga: Pria Jati Agung Produksi Obat Palsu, Diedarkan ke Warga di Lampung Selatan

Load More