SuaraLampung.id - Bandar Lampung kini punya destinasi baru yang sedang ramai diserbu pengunjung. Namanya Wisata Pintu Langit. Spot foto kubah kacanya menjadi tempat paling diburu wisatawan.
Lokasi objek wisata viral ini berada di Kelurahan Sumber Agung, Kecamatan Kemiling. Jaraknya dari pusat Kota Bandar Lampung hanya sekitar 30 menit.
Pengunjung yang ingin menikmati keindahan pemandangan Pintu Langit, bisa melewati jalur dua Kemiling terus menuju arah SMAN 7 Bandar Lampung. Setelah belokan ke kanan pertama, terus saja mengikuti Jalan Wan Abdurahman.
Ada dua jalan alternatif menuju destinasi wisata Pintu Langit. Pertama dari Simpang Pasar Kecil sebelum Gapura kelurahan dan yang kedua dari samping kantor Kelurahan Sumber Agung. Kedua jalan itu bisa ditempuh menggunakan sepeda motor atau pun kendaraan roda empat.
Baca Juga: Sudahkah Tempat Usaha di Bandar Lampung Patuhi Pembatasan Jam Operasional?
Para pengunjung harus berhati-hati karena jalan masuk ke lokasi wisata hanya beralas tanah yang ditimbun bantu. Dan, masih sangat licin saat musim penghujan.
“Saya ke sini karena lihat di medsos lagi viral,” kata Vidyanti kepada SuaraLambung.id, Sabtu (30/1/2021).
Warga Teluk Betung itu datang ke Pintu Langit bersama teman-teman kampusnya. Menurut Vidy, ada beberapa hal yang menarik di lokasi wisata baru tersebut.
Selain suasana alamnya yang sejuk dan masih alami, spot foto kubah kaca menjadi alasan utama Vidy dan teman-temannya datang ke sana.
"Sepengetahuan saya, kubah kaca ini yang pertama di Lampung. Apalagi backgroundnya pemandangan alam yang hijau dan seger, pikiran jadi fresh, kami juga abis UAS daring,” tutur mahasiswi pascasarjana kampus di Bandar Lampung itu.
Baca Juga: 9.600 Tenaga Kesehatan di Bandar Lampung Belum Divaksin Covid-19
Jika ingin berfoto di dua kubah kaca, pengunjung Pintu Langit harus antre. Sebab, pengelola wisata itu hanya membatasi maksimal 5 orang dan itu pun tidak boleh terlalu lama.
Spot foto yang sedang viral itupun menjadi incaran para pengunjung. Baik yang ingin berfoto sendiri, berdua, atau bersama keluarga.
Pasangan calon pengantin pun terlihat memanfaatkan spot foto disana untuk foto prawedding mereka.
Pemilik objek wisata Pintu Langit, Rudi Hartana mengatakan, lokasi ini awalnya dibangun bukan untuk umum. Apalagi, luas lahan lokasi dua spot foto kubah kaca ini tidak bisa menampung banyak orang.
“Hanya saya bangun untuk tempat bersantai keluarga, tapi lama-lama ramai yang datang, akhirnya saya buka untuk umum,” tuturnya.
Agar pengunjung tetap mematuhi protokol kesehatan, pihaknya juga telah menyediakan tempat cuci tangan dan sabun.
Di sisi lain, Rudi tidak menentukan tarif masuk kepada para pengunjung. Namun di dekat lokasi spot foto, ada sebuah kotak. Nah, bagi pengunjung ingin memberi uang, tinggal masukkan ke kotak tersebut.
“Se ikhlasnya saja. Ada juga di sana tempat minuman dengan konsep kantin kejujuran. Jadi pengunjung yang mengambil air minum, langsung membayar sendiri di kotak yang sudah disediakan,” katanya.
Melihat semakin banyaknya pengunjung yang datang, pemilik lahan berencana akan memperluas dan menambah wahananya. Terlihat, sebuah kolam renang sudah mulai dibuat dan ada juga semacam kafe, dan penginapan.
Jika pengunjung ingin ke sana, disarankan jangan di akhir pekan. Sebab pasti akan sangat ramai. Lahan parkir untuk kendaraan pun masih terbatas, sehingga pengunjung harus bergantian masuk.
Kontributor : Andry Kurniawan
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Daja Heritage, Kafe ala Eropa di Bandar Lampung Cocok untuk Fine Dining
-
Mengenal La Passion, Kafe Unik Khusus Perempuan Pertama di Bandar Lampung
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024
-
Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Dimulai H-3 Pemungutan Suara
-
IKM Lampung Didorong Tangkap Peluang Emas Pariwisata Pasca Pandemi
-
Komplotan Asal Lampung Utara Kuras ATM hingga Rp 2 Miliar Modal Tusuk Gigi
-
Jalan Tertutup Longsor di Lemong Pesisir Barat, Polisi & Warga Kerja Bakti