Berdasarkan data BPJN Lampung di ruas jalan nasional ada tiga titik ruas jalan yang rawan terjadi kecelakaan karena tanjakan yang tajam, sehingga rawan kendaraan yang mengalami rem blong.
Tiga titik rawan kecelakaan di ruas jalan nasional meliputi di daerah Tarahan, Katibung Kabupaten Lampung Selatan jalan dengan kondisi menurun tajam dan rawan terjadi rem blong pada kendaraan.
Lalu di daerah Balimbing Kota Agung Timur Kabupatan Tanggamus dengan kondisi serupa yaitu jalan menurun tajam disertai tikungan tajam.
Kemudian di Lintas Barat Sumatera menuju Kabupaten Pesisir Barat dan Kabupaten Lampung Barat, serta di daerah Lemong Kabupaten Pesisir Barat memiliki kondisi jalan yang berkelok tajam dan menanjak. (ANTARA)
Baca Juga:Motif Pembacokan Mantan Kades di Lampung Tengah Terungkap