SuaraLampung.id - Tim Intelijen Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung menangkap seorang wanita yang menjadi joki tes SKD CPNS Kejaksaan 2023 di Gedung Graha Achava Join, Rajabasa, Bandar Lampung, Senin (13/11/2023).
Kasi Penkum Kejati Lampung Ricky Ramadhan mengatakan, joki tes CPNS Kejaksaan ini tertangkap berkat kecurigaan petugas saat tes CPNS akan berlangsung.
Saat itu ada seorang peserta tes yang akan melakukan registrasi pengambilan PIN. Ternyata di dalam aplikasi, ada ketidakcocokan wajah peserta dengan foto pada data di aplikasi.
Setelah itu peserta yang merupakan seorang wanita inisial RT (20) diamankan dan diketahui dia adalah seorang joki tes CPNS.
Baca Juga:Polda Lampung Sita Uang Rp 29 Miliar Lebih dari Jaringan Fredy Pratama
Ricky menerangkan, modus operandi joki itu dengan menyamar sebagai peserta tes memakai pakaian hitam putih layaknya peserta tes. Wanita ini membawa nomor peserta ujian dan KTP.
Ketika memasuki meja registrasi dan dilakukan pemeriksaan wajah serta indentitas, wajahnya tidak dapat terdeteksi oleh aplikasi registrasi. Panitia menyarankan untuk menunggu terlebih dahulu di kursi peserta.
"Saat panitia melakukan pemeriksaan lebih lanjut ternyata diketahui bahwa foto di KTP nya sama dengan KTP peserta lain yang tertinggal di hari sebelumnya," ujar Ricky.
Mendapati kejadian ini, tim Panitia menyampaikan kepada Tim PAM SDO Intelijen dan segera mengamankan peserta tersebut.
Selanjutnya yang bersangkutan diamankan dan dilaporkan ke pihak Kepolisian untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga:Buronan Korupsi Dana KUR Bank BUMN di Lampung Ditangkap
Ricky mengatakan, Tim PAM SDO Intelijen dan Kepanitiaan CPNS Kejati Lampung berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga agar rekrutmen ini betul-betul dapat dilaksanakan bersih dan transparan.