Terjatuh ke Sungai karena Jembatan Runtuh, Satu Warga Lampung Selatan Tewas

Saat itu kondisi sungai di Dusun Sumber Rejo, Merbau Mataram, Lampung Selatan, sedang banjir akibat hujan deras

Wakos Reza Gautama
Rabu, 03 Maret 2021 | 20:24 WIB
Terjatuh ke Sungai karena Jembatan Runtuh, Satu Warga Lampung Selatan Tewas
Tim SAR Gabungan evakuasi korban tenggelam di Merbau Mataram, Lampung Selatan, Rabu (3/3/2021). [Dok Basarnas Lampung]

SuaraLampung.id - Korban tenggelam di Sungai C, ditemukan tewas pada Rabu (3/3/2021) sekitar pukul 14.30 WIB.

Korban tenggelam bernama Indra (32), warga Sumber Rejo 4, Desa Mekar Jaya, Merbau Mataram, Lampung Selatan. Koordinator Pos SAR Bakauheni Denny Mezzu mengatakan, Indra ditemukan sekitar 20 km dari lokasi kejadian. 

“Betul, Tim SAR Gabungan telah berhasil menemukan korban dan jenazah korban sudah dievakuasi ke rumah duka,” ujar Mezzu melalui siaran pers yang diterima Suaralampung.id, Rabu (3/3/2021).

Pencarian terhadap Indra berlangsung selama dua hari sejak Selasa (2/3/2021). Diketahui pada Selasa kemarin sekitar pukul 03.00 WIB, korban Indra bersama rekannya Sutar mengendarai sepeda motor melewati jembatan di Dusun Sumber Rejo 1 Desa Mekar Jaya.

Baca Juga:Truk JNE Terbakar di dalam Kapal di Perairan Bakauheni, Penumpang Panik

Saat itu kondisi sungai sedang banjir akibat hujan deras. Akibatnya jembatan runtuh ke dalam sungai. Sementara Indra dan Sutar tidak mengetahui jembatan tersebut telah runtuh. 

"Keduanya jatuh ke sungai dan hanyut," kata Mezzu. Sutar berhasil selamat karena tersangkut pada batang kayu. Sementara Indra dinyatakan hilang karena terbawa arus sungai.

Tim SAR Gabungan yang mendapat informasi langsung melakukan pencarian. Di pencarian hari kedua, Rabu (3/3/2021), tim dibagi menjadi tiga regu. 

Regu I melakukan penyisiran sungai di lokasi menuju selatan sejauh 2,5 km dari lokasi kejadian. Regu II melakukan penyisiran via darat dengan menyisiri sungai sisi kiri dari titik lokasi kejadian sejauh 2,5 km arah selatan.

Sementara Regu III melakukan penyisiran via darat dengan berjalan kaki di sisi kanan sungai sejauh 2,5 km arah selatan. Pada pukul 14.30 WIB, Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban Indra (32) dalam kondisi meninggal dunia.

Baca Juga:24 Jam Tenggelam di Waduk Saguling, Arip Akhirnya Ditemukan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini