-
Video viral harimau memangsa warga di Tanggamus adalah hoaks
-
Polisi dan TNBBS memastikan tidak ada kejadian tersebut di lapangan
-
Masyarakat diimbau tidak menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya
SuaraLampung.id - Sebuah video mengerikan yang menampilkan seseorang dalam kondisi mengenaskan dengan narasi "Bukit Barisan sedang tidak aman, Harimau Sumatera sedang berkeliaran di jalan" telah viral di berbagai platform digital, termasuk grup-grup WhatsApp.
Merespons hal ini, Polsek Semaka, Polres Tanggamus, dengan tegas menyatakan bahwa video tersebut adalah hoaks alias tidak benar.
Kapolsek Semaka, AKP Sutarto menegaskan bahwa informasi dalam video yang menyebut harimau memangsa orang di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) tersebut tidak benar.
"Dalam video itu seseorang terlihat mengenaskan dengan narasi Bukit Barisan sedang tidak aman, Harimau Sumatera sedang berkeliaran di jalan adalah hoaks," kata AKP Sutarto, Selasa (7/10/2025).
Setelah video tersebut menyebar luas dan menimbulkan keresahan, pihak kepolisian tidak tinggal diam. Polsek Semaka langsung bergerak cepat melakukan koordinasi dan penyelidikan untuk memastikan kebenaran informasi.
Mereka bahkan melakukan pengecekan langsung ke Kantor Bidang Wilayah 1 Semaka Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) di Pekon Sedayu. Hasilnya? Nihil.
AKP Sutarto menjelaskan bahwa hasil koordinasi dengan pihak TNBBS menunjukkan tidak ada kejadian warga diterkam binatang buas di wilayah tersebut, seperti yang dinarasikan dalam video viral.
"Kami sudah berkoordinasi dengan pihak TNBBS dan memantau langsung kondisi lapangan. Hingga saat ini tidak ditemukan adanya kejadian sebagaimana yang beredar di video tersebut," tegasnya.
Kapolsek memastikan bahwa situasi di wilayah Semaka saat ini terpantau aman dan kondusif. Namun, penyelidikan lebih lanjut masih terus dilakukan untuk mencari tahu sumber dan penyebar awal video hoaks yang meresahkan ini.
Baca Juga: Misteri Jurang Rewel: Pencarian Ban Bekas Berujung Maut di Kedalaman Tebing Semaka Tanggamus
AKP Sutarto mengimbau masyarakat untuk lebih bijak dalam menerima dan menyebarkan informasi.
"Kami mengimbau masyarakat tidak mudah percaya dan menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya agar tidak menimbulkan keresahan," pungkasnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Misteri Jurang Rewel: Pencarian Ban Bekas Berujung Maut di Kedalaman Tebing Semaka Tanggamus
-
Viral Guru Tendang Siswa di MTs Gisting: Kasus Berakhir Damai
-
Ancaman Gempa Mengintai Lampung: BPBD Imbau Masyarakat Siaga Penuh di Jalur Sesar Semangko
-
Teror Harimau di Pesisir Barat: Jejak Kaki Misterius dan Potongan Kambing Gegerkan Warga Sukamulya!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026
-
5 Fakta Terbaru Kasus SPAM Pesawaran: Pemeriksaan Anggota DPR sampai Sita Aset Miliaran
-
Pantai Tanjung Setia untuk Berburu Ombak Kelas Dunia di Pesisir Barat Lampung