SuaraLampung.id - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menyebutkan pendapatan dari hasil retribusi atau tiket di tempat tujuan wisata pada libur panjang Lebaran 2025 mencapai Rp3,6 miliar.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan, Kurnia Oktaviani mengatakan pendapatan tersebut berdasarkan jumlah kunjungan wisatawan yang berlibur di sejumlah objek wisata di wilayah itu sejak tanggal 1 hingga 8 April 2025.
"Kami telah memantau dan memperkirakan, perputaran atau pendapatan uang dari hasil penjualan tiket di sejumlah objek wisata yang ada di Lampung Selatan, berdasarkan jumlah pengunjung yang berlibur mencapai Rp3.601.665.000," kata dia.
Kurnia menjelaskan, jumlah uang tersebut, dihasilkan dari ratusan ribu kunjungan wisatawan dari berbagi jenis objek wisata seperti pantai hingga tempat wisata Waterboom.
Baca Juga: Bupati Lampung Selatan Tanggapi Aksi Protes Warga Tebar Lele di Jalan Rusak
"Rp3,6 miliar pendapatan pariwisata terhitung dari hari raya Idul Fitri 1446 hijriah hingga H+7 Lebaran terdapat 110.823 wisatawan, jumlah kunjungan itu dikali harga tiket masuk," ucapnya.
Menurut Kurnia, jumlah itu dihasilkan dari 10 objek wisata yakni, pantai Rio By The Beach, pantai Bagus, pantai Marina, pantai M Beach, pemandian WTC, Slanik Water Park, pantai Sanggar, pantai Minang Rua, Makam Raden Intan II, dan pemandian Air Panas Natar.
Tingginya jumlah kunjungan wisatawan tersebut, Disparbud Lampung Selatan meyakini bahwa pada tahun 2026 jumlah kunjungan wisatawan akan terus meningkat.
Kurnia menekankan, bawah pihaknya akan fokus meningkatkan kualitas pengelolaan dan manajemen objek wisata dengan memberikan pelatihan serta pengembangan kapasitas bagi para pelaku usaha wisata di seluruh tempat wisata di Kabupaten Lampung Selatan.
Jumlah Wisatawan
Baca Juga: Korupsi Beras SPHP: Kejaksaan Sita Barang Bukti dari Kantor Bulog Lampung Selatan
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), Kabupaten Lampung Selatan, mencatat secara total ada 110.823 wisatawan yang mengunjungi daerah tersebut selama periode libur Lebaran 2025.
Berita Terkait
-
Hanya Sejam dari Solo, 4 Destinasi Wisata Keluarga Ini bikin Long Weekend Anda Berkesan
-
Apakah Hari Kartini Libur Tanggal Merah? Jangan Keliru, Ini Aturan Resmi Pemerintah
-
Kerja Lembur di Hari Libur? Jangan Sampai Rugi! Ini Cara Hitung Upah Lemburmu!
-
Libur Paskah Lebih Berkesan, Ini 4 Rekomendasi Film yang Cocok untuk Refleksi
-
Jumat Pekan Ini Tanggal Merah? Ini Penjelasan Lengkap Libur Nasional 18 April 2025
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
Terkini
-
Anggaran PSU Pilkada Pesawaran Kapan Cair? Ini Harapan KPU
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!
-
Apa Kabar Kasus Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur? Ini Kata Kejati
-
BRI Fasilitasi UMKM Ekspor Produk Unggulan di Pameran FHA Singapura
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025