SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung bakal menggelar operasi pasar murah di 9 titik untuk antisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok selama ramadan.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lampung, Evie Fatmawati mengatakan, pasar murah adalah strategi pemerintah dalam menjaga stabilitas harga, di tengah meningkatnya permintaan selama bulan puasa dan Lebaran Idul Fitri tahun ini.
"Pasar murah nanti ada 9 titik lokasinya, sebarannya ada delapan titik di kabupaten dan satu di tingkat provinsi. Rencananya, pelaksanaan pasar murah dimulai sejak awal Ramadan hingga menjelang Lebaran Idulfitri," kata Evie Fatmawati dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Kamis (27/2/2025).
Menurut Evi, untuk sebaran lokasi operasi pasar murah nantinya akan ditentukan dari hasil pemantauan komoditas harga diberbagai daerah di Lampung. Jika nantinya harga bahan pokok disalah satu wilayah masih stabil, maka pasar murah tidak akan digelar di daerah tersebut.
Baca Juga: Jangkau 12 Ribuan Siswa, Anggaran Belanja Harian MBG di Lampung Mencapai Rp191,59 Juta
"Untuk memastikan kelancaran program ini, kami menggandeng berbagai pihak seperti Bulog hingga produsen bahan pokok. Nanti juga Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perikanan Lampung akan dilibatkan," ujar Evie Fatmawati.
Ada pun jenis bahan pokok yang akan dijual dalam operasi pasar murah tersebut, nantinya akan disesuaikan dengan kondisi harga di lapangan. Apabila harga cabai mengalami lonjakan, maka stok cabai akan diperbanyak.
Sebelumnya, Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di Pasar Kangkung, Telukbetung, Bandar Lampung, untuk memastikan stabilitas harga serta mengantisipasi lonjakan harga bahan kebutuhan masyarakat menjelang Ramadan.
Jihan Nurlela mengatakan, hasil pemantauan menunjukkan sebagian besar harga bahan pokok masih dalam kondisi stabil, meski terdapat kenaikan harga pada beberapa komoditas.
"Dari pengecekan, ada beberapa yang mengalami kenaikan harga seperti cabai, bawang merah, dan bawang putih. Namun harga ini masih terjangkau dan belum mengalami kenaikan yang ekstrem," kata Jihan Nurlela.
Baca Juga: Banjir Lagi! Sungai Way Kandis Meluap, Rendam Perumahan Glora Persada di Bandar Lampung
Menurut Jihan, untuk menjaga stabilitas harga, pemerintah terus melakukan pemantauan secara berkala, termasuk evaluasi setiap pekannya bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Bolehkah Membayar Hutang Puasa Orang Tua yang Sudah Meninggal? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Periode Satgas Ramadan Idulfitri 2025 Ditutup, Pengguna MyPertamina Meningkat
-
Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima, Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui