SuaraLampung.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandar Lampung akan melakukan rekayasa lalu lintas,pada saat aksi damai Lampung bersama Palestina yang digelar Sabtu (19/4/2025) besok.
Arus lalu lintas di sejumlah ruas di Jalan Lingkar Tugu Adipura, Bandar Lampung, yang menjadi lokasi titik pusat aksi massa berkumpul pada Sabtu (19/4/2025) siang akan dialihkan.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung, Kompol Ridho Rafika mengatakan, pengalihan arus lalu lintas tersebut nantinya bersifat situasional, dengan melihat perkembangan dinamikan situasi di lapangan.
"Jadi saat ini kami sudah memetakan sejumlah ruas jalan yang nantinya akan dilakukan pengalihan arus, dan semua ini bersifat situasional menyesuaikan kondisi di lapangan," kata Kompol Ridho Rafika dalam keterangannya, Jumat (18/4/2025).
Ada pun pengalihan arus lalu lintas yakni pengendara dari arah Jalan Raden Intan menuju Jalan Pangeran Diponegoro dan Jalan Jenderal Sudirman, nantinya akan dialihkan menuju Jalan Tulang Bawang dan keluar ke Jalan Jenderal Sudirman.
Kemudian arus lalu lintas dari arah Jalan Raden Intan menuju Jalan Ahmad Yani dan Jalan Kartini, nantinya akan dialihkan menuju Jalan Mayjen S. Parman, lalu keluar menuju Jalan Ahmad Yani dan Jalan Kartini.
Sementara untuk arus lalu lintas dari arah Jalan Jenderal Sudirman menuju Jalan Ahmad Yani dan Jalan Kartini, nantinya akan dialihkan menuju Jalan Pangeran Diponegoro dan Jalan D.I. Panjaitan, untuk keluar di Jalan Ahmad Yani.
Lalu, untuk arus lalu lintas dari arah Jalan Pangeran Diponegoro menuju Jalan Kartini, nantinya akan dialihkan menuju Jalan M.H. Thamrin, untuk keluar di Jalan Wolter Mangonsidi menuju Jalan Kartini
"Jika ekskalasi meningkat, kami akan menutup sejumlah ruas jalan menuju Tugu Adipura. Kami himbau untuk masyarakat yang akan melintas di lingkar Tugu Adipura agar mencari jalan alternatif lainnya, dikarenakan konsentrasi massa aksi berada di Tugu Adipura," ujar Kompol Ridho Rafika.
Baca Juga: Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
Polisi juga menghimbau kepada para peserta aksi, untuk memperhatikan hak-hak masyarakat lainnya, dan tertib untuk menyampaikan pendapatnya di muka umum, sebagaimana diatur dalam undang-undang.
Aksi Lampung Bersama Palestina Bakal Diikuti Ribuan Orang
Sejumlah elemen masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Lampung Bersama Palestina akan menggelar aksi solidaritas untuk Palestina pada Sabtu (19/4/2025) di Tugu Adipura Bandar Lampung.
Pihak Aliansi Lampung Bersama Palestina telah mengirimkan surat pemberitahuan ke Polresta Bandar Lampung untuk memastikan kelancaran dan ketertiban kegiatan tersebut.
Aksi yang diprakarsai oleh berbagai elemen masyarakat ini diperkirakan akan melibatkan hingga 100 ribu massa dari berbagai kalangan, termasuk santri, pelajar, mahasiswa, ormas keagamaan, serta masyarakat umum.
Mereka akan bersatu menyuarakan solidaritas untuk rakyat Palestina yang hingga kini masih menjadi korban kekejaman penjajahan Zionis Israel.
Berita Terkait
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
-
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi Way Kanan Tidak Digelar di TKP
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah