SuaraLampung.id - Polda Lampung meningkatkan pengamanan setelah terjadi perusakan fasilitas di kawasan Ceria Estate PT Prima Alumga di Desa Sungai Cambai, Kabupaten Mesuji, oleh sekelompok orang.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Yuni Iswandari Yuyun mengatakan pihaknya mengerahkan 62 personel gabungan yang berjaga dan siaga di kantor PT Prima Alumga.
"Personel yang diturunkan terdiri dari 25 personel Polres Mesuji, 15 personel Sabhara dalam posisi siaga, 10 personel Reskrim, 12 personel jajaran Intel Polres bersama Polsek Mesuji Timur," kata dia.
Yuni menuturkan perusakan fasilitas perusahaan terjadi pada Rabu (5/2/2025) sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu seorang karyawan pos jaga melihat tiga hingga empat perahu bersandar di dermaga perusahaan.
"Tak lama berselang, sekitar 40 hingga 50 orang dengan wajah tertutup turun dan langsung melakukan perusakan terhadap fasilitas perusahaan," kata dia.
Yuni mengungkapkan puluhan orang itu membakar enam mes karyawan, memecahkan jendela dua mes manajer serta satu kantor yang mengalami hal serupa.
"Selain itu, satu unit traktor dibakar dan mobil patroli perusahaan rusak akibat pecah kaca," kata dia.
Guna memastikan situasi di lokasi kejadian telah kondusif, Polda Lampung mengimbau masyarakat agar tetap tenang serta tidak terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya.
"Kami telah menurunkan tim untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut dan memastikan keamanan di lokasi. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun sejumlah fasilitas perusahaan mengalami kerusakan," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Cinta Ditolak, Pria Bakar Wanita di Flyover Dekat Transmart Lampung
Berita Terkait
-
Cinta Ditolak, Pria Bakar Wanita di Flyover Dekat Transmart Lampung
-
Kronologi Wanita Dibakar di Bandar Lampung: Dibuntuti, Disiram, Lalu Disulut Api
-
Gugatan Pilkada di MK: Pesawaran Lanjut, Pesisir Barat dan Mesuji Kandas
-
Perempuan di Mesuji Dihabisi Pakai Cangkul oleh Tetangga, Motifnya Cinta Ditolak
-
Sadis! IRT di Mesuji Lampung Tewas Dianiaya Pakai Pacul, Pelaku Tertangkap
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
Terkini
-
Urus Izin Kapal Kini Lebih Dekat! Gerai Perizinan Usaha Perikanan Hadir di Lampung Timur
-
Duo Bos SGC Purwanti Lee dan Gunawan Yusuf Dicekal Kejagung, Terseret Kasus TPPU
-
Aplikasi Lampung In Jadi Alat Memangkas Celah Korupsi
-
Stadion Sumpah Pemuda Resmi Jadi Kandang Bhayangkara FC, Mimpi Publik Lampung Terwujud
-
Keji! Dicekoki Tuak, Remaja 15 Tahun di Tuba Dirudapaksa Dua Pemuda di Depan Mata Adiknya