SuaraLampung.id - Mobil pikap Isuzu Traga yang mengangkut buah durian mengalami kecelakaan di Jalan Lintas Sumatera, Kampung Banjar Masin, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan, Minggu (26/1/2025) lalu.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja, sopir bernama Sehendra menjadi korban pencurian dan pemerasan. Durian sebanyak 1.400 buah dijarah orang.
Korban melaporkan tindak pidana pemerasan ke Polsek Baradatu karena mengalami kerugian berupa 1400 buah durian, uang senilai Rp1 juta, surat surat kendaraan dan perlengkapan mobil. Total kerugian sebesar Rp20 juta.
Kapolsek Baradatu AKP Herwin Afrianto mengatakan pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa saksi -saksi.
Pihaknya juga mengimbau masyarakat agar mengembalikan barang-barang yang diambil. Dia mengingatkan ada konsekuensi hukum bagi mereka yang tidak kooperatif dan tidak menyerahkan barang jarahan.
"Mohon masyarakat yang mengetahui peristiwa tersebut untuk membantu kepolisian untuk mengungkap pelaku pemerasan dan penjarahan,” tutur dia.
Kasat Lantas Polres Way Kanan AKP Asep Suhendi mengatakan, mobil dengan Nopol BG 8035 TG yang dikemudikan Sehendra melaju dari arah Baradatu hendak menuju ke arah Jakarta.
Sesampainya di TKP setelah jalan menikung terdapat kendaraan yang searah dengan korban berhenti, sehingga korban kaget dan menghindar ke jalur kanan.
"Namun pada saat mobil korban hendak naik bahu jalan lalu salah satu ban kendaraannya turun sehingga pengemudi hilang kendali (out control) dan kendaraan tidak stabil lalu terguling," ujar dia.
Baca Juga: Rem Blong, Truk Bermuatan Tepung Terbalik di Pintu Masuk Loket Pelabuhan Bakauheni
Selanjutnya korban minta bantuan pengemudi lain (rekan korban) yang saat itu melintas saat kejadian lakalantas guna diantar dan melaporkan ke petugas Satlantas Polres Way Kanan yang berada di Pos Lantas Rest Area Gunung Labuhan, Way Kanan.
Berita Terkait
-
Rem Blong, Truk Bermuatan Tepung Terbalik di Pintu Masuk Loket Pelabuhan Bakauheni
-
Gegara Jalan Ditutup Batang Singkong, Kakek di Way Kanan Babak Belur Dihajar Tetangga
-
Preman Pengeroyok Pengunjung Kafe di Way Kanan Ditangkap di OKU Timur
-
Catat Jadwal Penerbangan Rute Bandara Radin Inten II ke Pesisir Barat dan Way Kanan
-
Tragis! Hinaan Berujung Maut, Remaja Bunuh Pria di Way Kanan
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar dengan Mudah