SuaraLampung.id - Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Terpilih, Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela akan dilantik sebagai Guberur dan Wakil Gubernur Lampung pada 6 Februari 2025 mendatang.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Lampung Fredy mengatakan pelaksanaan pelantikan gubernur dan wakil gubernur berbarengan dengan pelantikan bupati dan wali kota.
"Berdasarkan informasi sementara dari pusat, bupati dan walikota yang tidak ada sengketa, semua sekaligus dilantik bersama di Jakarta, termasuk kepala daerah yang ada di Provinsi Lampung," ujar Fredy, Kamis (23/1/2025).
Ia mengatakan pelantikan yang dilakukan terpusat itu mencakup seluruh kepala daerah yang tidak bersengketa dalam pilkada dan tidak sedang menjalani sidang sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK).
Baca Juga: Daftar Lokasi Perbaikan Talud Pasca Banjir di Bandar Lampung
"Ini memang masih informasi sementara, tapi kami bersiap sambil menunggu keputusan perubahan Peraturan Presiden tentang pelaksanaan pelantikan kepala daerah yang berpusat di Istana Negara, dari sebelumnya bupati wali kota dilantik gubernur," katanya.
Menurut Fredy, jadwal pelantikan gubernur dan wakil gubernur atau kepala daerah tersebut akan dilaksanakan pada 6 Februari 2024 di Jakarta.
"Tentu ini perlu persiapan. Mulai dari sebelum pelantikan, saat pelantikan, kemudian kepulangan dari sana juga perlu dilakukan penyambutan," ucap dia
Setelah pelaksanaan pelantikan, lanjut dia, direncanakan juga kegiatan penyambutan secara adat bagi Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung.
"Nanti disesuaikan kalau ada penyambutan secara adat, dan setelah itu ada serah terima jabatan seusai dilantik. Namun waktunya masih tentatif, bila pelantikan dilakukan Kamis (6/2/2025) maka akan dilakukan di Jumat (7/2/2025)," tambahnya.
Baca Juga: Pasutri Pengedar Upal di Lampung Selatan Diciduk, Beli via Telegram
Fredy memastikan pelaksanaan pelantikan tersebut lebih cepat dari rencana awal pada 7 Februari menjadi 6 Februari 2024.
Berita Terkait
-
Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Pemprov Jateng Sinergi dengan Paralegal Muslimat NU
-
Bongkar Muat 'Overdosis' Bikin Macet Horor, Pramono Geram: Pelindo Tidak Profesional!
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG: Bukan Sekadar Bagi-bagi Makan!
-
Gubernur Jateng Bakal Revitalisasi Asrama Haji Donohudan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal