SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menyiapkan program bedah rumah pada 2025 bagi warga yang memiliki hunian belum layak.
Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bandar Lampung Yusnadi Ferianto mengatakan, rumah yang akan dibedah di tahun 2025 sebanyak 35 unit.
"Program bedah rumah untuk 35 unit rumah warga yang kondisinya tidak layak," kata Yusnadi Ferianto, Kamis (2/1/2025).
Yusnadi mengatakan bahwa program bedah rumah ini diperuntukkan bagi warga yang kediamannya memang benar-benar tidak layak huni, sehingga menjadi memadai untuk ditempati.
"Jadi memang syaratnya, mereka memang benar-benar warga yang memiliki identitas Kota Bandar Lampung, kemudian rumahnya memiliki sertifikat atas nama mereka," kata dia.
Yusnadi menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada camat-camat di kota itu agar mereka segera mengajukan warganya yang benar-benar pantas mendapatkan program bedah rumah ini.
"Jadi pengajuannya dari camat-camat, nanti kami seleksi lagi dan melihat langsung rumah yang diajukan hingga menemukan warga yang benar-benar berhak mendapatkannya," kata dia.
Yusnadi mengungkapkan bahwa program ini juga dalam rangka membantu masyarakat Kota Bandarlampung mendapatkan hunian yang nyaman serta mengurangi daerah kumuh.
"Jadi kami berharap para camat dapat dengan bijaksana dan cermat dalam mengajukan warganya untuk mendapatkan program bedah rumah ini," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Kafe Ambruk di Way Gubak Belum Berizin, Sanksi Menanti
Berita Terkait
-
Kafe Ambruk di Way Gubak Belum Berizin, Sanksi Menanti
-
Kedai Kopi Ambruk di Bandar Lampung, Apa Kata Pemkot?
-
Kedai Kopi Ambruk Saat Malam Tahun Baru di Bandar Lampung, Pemilik akan Tanggung Jawab
-
Petaka di Malam Pergantian Tahun: Kedai Kopi di Way Gubak Roboh Timpa Pengunjung
-
Liburan Tahun Baru 2025, Lembah Hijau Diserbu Ribuan Wisatawan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat