SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menyiapkan program bedah rumah pada 2025 bagi warga yang memiliki hunian belum layak.
Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bandar Lampung Yusnadi Ferianto mengatakan, rumah yang akan dibedah di tahun 2025 sebanyak 35 unit.
"Program bedah rumah untuk 35 unit rumah warga yang kondisinya tidak layak," kata Yusnadi Ferianto, Kamis (2/1/2025).
Yusnadi mengatakan bahwa program bedah rumah ini diperuntukkan bagi warga yang kediamannya memang benar-benar tidak layak huni, sehingga menjadi memadai untuk ditempati.
"Jadi memang syaratnya, mereka memang benar-benar warga yang memiliki identitas Kota Bandar Lampung, kemudian rumahnya memiliki sertifikat atas nama mereka," kata dia.
Yusnadi menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada camat-camat di kota itu agar mereka segera mengajukan warganya yang benar-benar pantas mendapatkan program bedah rumah ini.
"Jadi pengajuannya dari camat-camat, nanti kami seleksi lagi dan melihat langsung rumah yang diajukan hingga menemukan warga yang benar-benar berhak mendapatkannya," kata dia.
Yusnadi mengungkapkan bahwa program ini juga dalam rangka membantu masyarakat Kota Bandarlampung mendapatkan hunian yang nyaman serta mengurangi daerah kumuh.
"Jadi kami berharap para camat dapat dengan bijaksana dan cermat dalam mengajukan warganya untuk mendapatkan program bedah rumah ini," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Kafe Ambruk di Way Gubak Belum Berizin, Sanksi Menanti
Berita Terkait
-
Kafe Ambruk di Way Gubak Belum Berizin, Sanksi Menanti
-
Kedai Kopi Ambruk di Bandar Lampung, Apa Kata Pemkot?
-
Kedai Kopi Ambruk Saat Malam Tahun Baru di Bandar Lampung, Pemilik akan Tanggung Jawab
-
Petaka di Malam Pergantian Tahun: Kedai Kopi di Way Gubak Roboh Timpa Pengunjung
-
Liburan Tahun Baru 2025, Lembah Hijau Diserbu Ribuan Wisatawan
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
Terkini
-
Katalog Promo Super Hemat di Indomaret: Hanya Sampai 15 Oktober 2025
-
Cek Katalog Produk Promo JSM Spesial HUT Alfamart
-
Nusantara Lampung FC, Siap Guncang Liga 3 dengan Bintang Lokal
-
Janji Pemprov Lampung: Jalanan Bakal Mulus Maksimal Akhir Tahun Ini
-
Lampung Bersiap Hadapi 'Diet Anggaran' 2026: Jurus Jitu Hemat Rp583 Miliar