SuaraLampung.id - PT Hutama Karya memberikan diskon tarif Jalan Tol Ruas Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) sebesar 15 persen hingga 17 Desember 2024.
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Adjib Al Hakim mengatakan, diskon tarif tol sebesar 30 persen akan segera berakhir pada Minggu (17/11/2024) pukul 22.00 WIB.
Selanjutnya, HK akan memberikan diskon lanjutan sebesar 15 persen periode satu bulan ke depan, hingga 17 Desember 2024 pukul 21.59 WIB bagi pengguna jalan tol Ruas Terpeka.
"Jadi setelah diskon 15 persen ini selesai maka tarif baru Tol Terpeka akan berlaku sepenuhnya," kata dia, Rabu (13/11/2024).
Baca Juga: Tarif Tol Terpeka Terbaru, Ini Daftarnya
Namun begitu, Adjib menegaskan bahwa diskon tarif ini hanya berlaku bagi pengguna jalan tol yang melakukan pembayaran menggunakan Kartu Uang elektronik dengan saldo yang mencukupi.
"Jika saldo pengguna jalan tol tidak cukup, dan terpaksa harus mengisi di jalur kurang saldo maka pengguna jalan tol tidak berhak mendapatkan diskon,” kata dia.
Pemberlakuan diskon tarif ini dilakukan sebagai langkah pendampingan penyesuaian tarif tol sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) No.2420/KPTS/M/2024, serta sejalan dengan ketentuan Pasal 48 Undang-Undang No. 2 Tahun 2022 tentang Jalan.
“Ini adalah penyesuaian tarif pertama sejak jalan tol ini mulai beroperasi pada tahun 2020, sementara volume trafik kendaraan dan biaya perawatan terus meningkat. Diskon tarif ini diterapkan sebagai upaya mempermudah masyarakat bertransisi ke tarif baru,” kata EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya tersebut. (ANTARA)
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Tol Terpeka, 2 Tewas 5 Luka-luka
Berita Terkait
-
Promo JSM Alfamart dan Indomaret Minggu Ini, Jangan Sampai Kelewatan!
-
Beda Tarif Endorse Fadil Jaidi dan Fuji, Selebgram Fenomenal yang Dikabarkan Lagi PDKT
-
Liburan Hemat di Denpasar dengan 10 Promo BRI, dari Kafe Hits sampai Belanja Gadget!
-
Promo BRI di Bandung: Hemat Liburan, Kuliner, Hingga Diskon Staycation!
-
Beda Adab saat Dipayungi, Tarif Manggung Dewi Perssik dan Irsal Fauzana Bak Bumi Langit
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Program Makan Bergizi Gratis, Pegiat Lingkungan di Lampung Soroti Penanganan Sampahnya
-
272 Orang Daftar Bakomsus Polri di Polda Lampung, Cek Syaratnya
-
Buruh Tebang Tebu Curi Motor Teman Sekerjanya di PT Gula Putih Mataram Lampung Tengah
-
Trotoar Ramah Disabilitas Segera Hadir di Bandar Lampung, Dilengkapi Guiding Block
-
Mahasiswi di Tulang Bawang Ditangkap, Promosikan Judi Online Diupah Rp750 Ribu