SuaraLampung.id - Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Bandar Lampung perlu waktu 14 jam untuk memadamkan api yang membakar gudang penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) diduga ilegal di Keteguhan, Telukbetung Timur pada Senin (4/11/2024).
Kabid Pemadaman pada Dinas Damkarmat Kota Bandar Lampung Irman Saputra menuturkan, pihaknya menerima laporan kebakaran pada Senin (4/11/2024) pukul 14.29.
"Api baru berhasil dipadamkan oleh petugas pada Selasa (5/11/2024) pukul 04.30 WIB dini hari, atau 14 jam dari laporan awal diterima,," kata Irman Saputra, Selasa (5/11/2024).
Dia mengatakan bahwa dalam proses pemadaman api tersebut Damkarmat Bandar Lampung mengerahkan 16 mobil pemadam yang terdiri dari enam mobil suplai dan sembilan mobil pemadam kebakaran.
"Pada proses pemadaman yang memakan waktu kurang lebih 14 jam itu kami juga mengerahkan dua unit mobil bantuan suplai dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)," kata dia.
Irman menyebutkan bahwa pada proses pemadaman gudang BBM itu, setidaknya petugas Damkarmat Bandar Lampung menghabiskan air sebanyak 86 tanki.
"Kurang lebih air yang digunakan untuk padamkan api sebanyak 370.000 liter atau 86 tanki," kata dia.
Berdasarkan keterangan dari Erwin selaku pemilik gudang, kebakaran ketika salah satu karyawan gudang sedang memperbaiki instalasi listrik.
Diduga terjadi korsleting yang sangat besar sehingga menimbulkan percikan api yang menyambar sisa BBM di gudang tersebut.
Baca Juga: Kejari Bandar Lampung Musnahkan Sabu, Ekstasi, Senpi, Hingga Pertalite Oplosan
"Api cepat menyambar dan membesar. Akan tetapi untuk penyelidikan lebih lanjut akan ditangani oleh pihak yang berwajib," kata Irman. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kejari Bandar Lampung Musnahkan Sabu, Ekstasi, Senpi, Hingga Pertalite Oplosan
-
Si Jago Merah Mengamuk! Gudang BBM di Bandar Lampung Ludes Terbakar
-
Komplotan Pencuri Pembobol Gudang Miras di Bandar Lampung Dibekuk, 1 Ditembak
-
Cegah HIV/AIDS, Polisi & Puskesmas Razia Tempat Hiburan di Bandar Lampung
-
Pilu, Gadis ABG Ini Jadi Korban Rudapaksa Sejak SD
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan