SuaraLampung.id - Partai Gerindra mengusung pasangan Nanda Indira dan Antonius Muhammad Ali, sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran di Pilkada 2024.
Deklarasi pasangan Nanda-Antonius berlangsung di Kantor DPC Partai Gerindra Pesawaran dan dihadiri oleh para kader partai hingga simpatisan pada Rabu (24/7/2024).
Ketua DPC Partai Gerindra Pesawaran, Ahmad Rico Julian merasa yakin pasangan Nanda Indira-Antonius memenangkan Pilkada Pesawaran 2024.
"Sudah siap tempur semua, jadi hari ini sudah yakin siapa gubernurnya dan siapa bupatinya. Kami punya keyakinan besar, nanti gubernur dan bupatinya tinggal jahit baju," kata Ahmad Rico Julian dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: KPU Bandar Lampung Tindaklanjuti 104 Temuan Bawaslu saat Proses Coklit
Ahmad Rico menekankan pentingnya menjalankan program-program yang mendukung kepentingan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal mengungkapkan, dukungan masyarakat Pesawaran terhadap Prabowo Subianto mencapai 68 persen.
Hal tersebut artinya masyarakat Pesawaran menginginkan Prabowo dan Gibran untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029.
"Harapan masyarakat sangat besar terhadap Prabowo dan Gerindra itu harus kerja keras untuk memenuhi janji-janji. Ada berbagai program yang akan dijalankan di Pesawaran, termasuk program makan bergizi dan susu gratis bagi 100 ribu anak sekolah," ungkap Rahmat Mirzani Djausal.
Mirza menegaskan, sinergi antara pemerintah pusat dengan daerah sangat penting, untuk memastikan pelaksanaan program-program tersebut berjalan dengan baik.
Baca Juga: Coklit Rampung 100%, KPU Lampung Selatan: Masyarakat Bisa Cek Data Pemilih Online
Mirza juga menegaskan, dukungan terhadap pasangan Nanda Indira - Antonius adalah bagian dari upaya untuk memastikan program-program Prabowo dapat terealisasi dengan baik di Lampung.
Berita Terkait
-
Prabowo Mau Bikin 'Penjara Hiu' Buat Koruptor di Pulau Terpencil, Muzani Bilang Ini
-
Mendagri Tito Tolak Usulan Fraksi Gerindra Minta PSU Pilkada Pakai Dana Pendidikan: Kami Gak Korbankan yang Wajib
-
Minta KPU-Bawaslu Seefisien Mungkin Ajukan Anggaran PSU Pilkada, Hitung-hitungan Kemendagri Tak Sampai Rp 1 T
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
-
Jelang PSU, Kekalahan Andika di Pilkada Serang Disebut karena Warga Tolak Dinasti Politik
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
52 Ruas Jalan di Lampung Bakal Diperbaiki Tahun Ini
-
BRI Komitmen Perkuat Ekonomi Kerakyatan dan Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional
-
ASN Bandar Lampung SIAP-SIAP! THR, Gaji ke-14, dan Tukin Cair Senin Depan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Jumat 14 Maret 2025
-
Jadi Atensi Mendagri, Mirza Perintahkan Kepala Daerah Perbaiki Lampu Penerangan Jalan di Jalur Mudik