SuaraLampung.id - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Lampung, mengusulkan nama pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan pada Pilkada 2024.
Pasangan yang diusulkan PKS Lampung ialah Melinda Zuraida sebagai bakal calon Bupati Lampung Selatan, dan Antoni Imam sebagai bakal calon Wakil Bupati Lampung Selatan.
Nama Melinda Zuraida-Antoni Imam ini diusulkan DPW PKS Lampung ke DPP PKS untuk berpasangan di Pilkada Lampung Selatan 2024.
Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim mengatakan, nama Melinda Zuraida dan Antoni Imam merupakan aspirasi dan usulan dari pengurus DPD PKS Lampung Selatan.
Baca Juga: Hati-Hati! Bawaslu Lampung Temukan Ratusan Pelanggaran Coklit Data Pemilih Pilkada 2024
"DPD PKS Lampung Selatan telah membuka komunikasi politik, dengan semua tokoh politik maupun tokoh masyarakat yang berkeinginan maju menjadi calon bupati," kata Ahmad Mufti Salim dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Selasa (16/7/2024).
Dari hasil komunikasi dan penjajakan yang intensif tersebut, maka didapat hasil DPD PKS Lampung Selatan mengajukan nama Melinda Zuraida untuk dipasangkan dengan Antoni Imam.
"Pengusulan nama Melinda Zuraida dan Antoni Imam ke DPP PKS, merupakan aspirasi teman-teman DPD PKS Lampung Selatan. Dari hasil jajak pendapat internal kader dan pengurus ranting, keduanya sangat diharapkan untuk bisa ikut dalam kontestasi Pilkada Lampung Selatan," ujar Ahmad Mufti Salim.
Selanjutnya nama Melinda Zuraida dan Antoni Imam segera diajukan ke DPP untuk diproses lebih lanjut. Setelah itu, DPP PKS yang akan melakukan pendalaman terhadap keduanya, sehingga DPW PKS Lampung masih menunggu kabar selanjutnya dari DPP PKS.
Melinda Zuraida sendiri, merupakan seorang wanita yang berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Bandar Lampung. Melinda merupakan putri kandung dari Zulkifli Anwar mantan Bupati Lampung Selatan.
Dengan pengalamannya sebagai birokrat, Melinda Zuraida diyakini bisa membuat Lampung Selatan semakin maju. Sedangkan Antoni Imam merupakan Ketua DPD PKS Lampung Selatan saat ini.
Berita Terkait
-
Ganti Lirik 'Judi' Saat Kampanye Akbar RIDO, Rhoma Irama Minta RK Berantas Judol di Jakarta
-
Empat Hari Jelang Pencoblosan Pilkada Jateng, Elektabilitas Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Atas 50 Persen
-
Sihir '250 Juta' Rhoma Irama Bikin Goyang RK-Suswono di Lapangan Banteng
-
Yakin Luthfi-Yasin Menang Pilgub Jateng, Jokowi: Tunggu Rabu Sore
-
Kepala Suku Besar Puncak Jaya Dukung Meki Nawipa-Deinas Geley di Pilgub Papua Tengah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan